realme kembali meramaikan pasar Indonesia dengan meluncurkan realme C51 yang menghadirkan value tinggi dengan harga terjangkau.
Handphone yang masuk ke dalam lini Champion Series ini hadir dengan fokus memberikan fitur-fitur penting yang dapat membuat aktivitas sehari-hari lebih nyaman seperti pengisian daya tercepat di kelasnya, NFC, hingga kapasitas penyimpanan besar.
Penasaran dengan apa saja kemampuan yang ditawarkan oleh realme C51? Mari kita telusuri lebih jauh.
realme C51 membawa desain bernama Stylish Glittering Design yang tampil mencerminkan gaya anak muda dengan pilihan warna Mint Green dan Carbon Black. Jika biasanya handphone hanya memiliki satu tekstur saja, berbeda dengan realme C51 yang secara unik memadukan dua tekstur berbeda pada penutup belakangnya.
Sepertiga bagian atas hadir dengan tekstur glossy yang mana seperti memancarkan cahaya dari modul kamera ketika dilihat sehingga memberikan kesan mewah. Sementara sisanya menggunakan tekstur matte yang lebih terasa halus di tangan dan membuat noda sulit untuk menempel.
Tekstur matte pun dibuat lebih meriah dengan diberikannya kilauan-kilauan kecil yang akan tampak ketika terkena cahaya. Kombinasi tersebut membuat realme C51 dapat terlihat selalu bersih dan nyaman ketika digenggam dengan gaya yang tetap trendi.
Bodinya secara keseluruhan sangat ramping dengan ketebalan hanya 7,99mm saja. Setiap sisinya memiliki sudut perpotongan yang presisi layaknya handphone-handphone kelas atas masa kini. Tentunya realme C51 pun sudah menggunakan port USB-C dan tetap menghadirkan port 3,5mm audio jack.
Di dalam bodinya yang ramping, realme C51 membawa performa yang cukup menjanjikan untuk digunakan dalam keseharian. Bagaimana tidak, handphone entry-level ini sudah menyediakan penyimpanan internal berkapasitas 128GB (tersedia juga varian 64GB).
Dengan begitu bisa bebas memasang segala aplikasi maupun menyimpan seluruh kenangan tanpa perlu khawatir kehabisan ruang. Apalagi juga ada dukungan microSD hingga 2TB jika ingin menambah kapasitas penyimpanannya.
Selain itu, realme C51 juga memiliki RAM 4GB dengan fitur Dynamic RAM hingga 4GB yang mana berarti total RAM bisa mencapai 8GB. Menjalankan aplikasi secara multitasking pun dapat menjadi lebih nyaman karena aplikasi tidak langsung ditutup ketika berpindah ke aplikasi lain.
Untuk dapur pacunya sendiri, realme C51 mengandalkan Unisoc T612 yang cukup populer untuk handphone di kelas ini. Chipset tersebut memiliki delapan inti dengan kecepatan 1,82 GHz yang ditemani GPU Mali-G57 untuk kebutuhan olah grafis.
Kinerja yang ditawarkan oleh realme C51 pun terbilang cukup tangguh seperti yang tercatat pada AnTuTu v10 dengan raihan skor 253.323 poin atau 30% lebih baik dibandingkan handphone lain yang pernah uji coba di AnTuTu.
Sementara itu handphone ini mendapatkan skor 422 poin untuk Single Core dan 1.488 poin untuk Multi Core pada Geekbench 5. Maka dari itu tidak heran bahwa realme C51 terasa lancar ketika digunakan beraktivitas dalam keseharian baik itu navigasi maupun menjalankan aplikasi populer.
Bahkan realme C51 sanggup untuk diajak bermain game seperti Mobile Legends untuk mengisi waktu luang. Pada pengaturan grafis dan refresh rate High, game berjalan dengan mulus tanpa adanya kendala saat bertarung sengit sekalipun.
Bermain game pun menjadi semakin memuaskan berkat hadirnya layar luas 6,74 inci dengan desain mini-drop serta bezel tipis. Hal tersebut memungkinkan handphone ini memiliki rasio layar-ke-body mencapai 90,3% sehingga bakal lebih terasa leluasa ketika melihat konten.
Apalagi layar beresolusi HD+ ini juga sudah mendukung refresh rate 90 Hz yang mana animasi dapat berlangsung lebih halus dan navigasi pun terasa lebih responsif. Dengan tingkat kecerahan mencapai 560 nits, konten yang tampil pada layar dapat selalu terlihat jelas termasuk saat di bawah terik matahari.
Melengkapi layarnya terdapat UltraBoom Speaker yang mampu menghasilkan suara dengan cukup lantang. Dengan begitu begitu pengalaman visual dan audio yang ditawarkan oleh realme C51 sudah memadai untuk menikmati konten hiburan seperti nonton YouTube atau film dengan memuaskan.
Menariknya lagi walaupun kelas entri, realme membenamkan fitur baru bernama Mini Capsule pada handphone ini yang punya banyak fungsi. Fitur premium yang umumnya terdapat pada smartphone dengan harga yang berkali-kali lipat dari realme C51 ini dapat secara fleksibel digunakan untuk menampilkan berbagai hal seperti memunculkan indikator baterai baik saat tengah mau habis, isi daya, maupun penuh.
Selain itu juga bisa sebagai pengingat penggunaan data agar kuota setelah melewati batas 90% dari batas yang ditentukan dan menampilkan jumlah langkah yang telah dilakukan setiap hari. Handphone jadi terasa lebih dinamis dan tidak membosankan berkat adanya animasi yang tampil lewat Mini Capsule.
Segmen fotografi pun turut ditingkatkan pada realme C51. Kali ini kamera utamanya mengandalkan lensa 50MP dengan bukaan rana f/1.8 dan lensa 5P. Sementara pada bagian depan terdapat lensa selfie 5MP.
Tentunya sudah ada fitur-fitur populer seperti Portrait, Beauty, hingga filter tersemat secara langsung pada aplikasi kamera bawaan yang bisa digunakan untuk membuat foto lebih menarik.
Hasil foto yang diambil menggunakan kamera realme C51 secara keseluruhan terlihat cukup detail dengan warna yang cerah, terbaik di harga sejutaan. Detail dapat ditangkap dengan baik sehingga dapat diandalkan untuk mengabadikan momen-momen penting.
Dengan segala spesifikasi yang dibawanya, realme membenamkan baterai sebesar 5.000mAh sebagai sumber kehidupan realme C51. Berdasarkan pengujian menggunakan PCMark for Android dengan kondisi pencahayaan 50%, handphone ini mencatatkan skor 12 jam 20 menit untuk mode refresh rate Auto.
Kemudian hasilnya sedikit lebih lama dengan waktu 14 jam 4 menit ketika menggunakan mode refresh rate 60Hz. Angka yang sangat bersaing dengan handphone-handphone lain di kelas ini. Dengan begitu realme C51 dapat menemani aktivitas sepanjang hari selama intensitas penggunaan tidak berlebihan.
Kabar baiknya lagi, realme C51 sudah mendukung fitur 33W SUPERVOOC Charge untuk memangkas waktu pengisian daya. Baterai sebesar 5.000mAh tersebut dapat terisi dalam waktu sekitar 80 menit saja dari yang tadinya tersisa 13%.
Sementara dalam waktu 28 menit, baterai bisa terisi sebanyak 50%. Meningkat cukup signifikan dibandingkan pendahulu realme C31 sehingga tidak lagi perlu lama menunggu saat mengisi daya realme C51.
Tentunya realme juga memastikan teknologi pengisian daya cepat tetap aman dengan memberikan sistem proteksi lima inti meliputi overcharge, tegangan berlebih, arus berlebih, temperatur berlebih, dan kasus ekstrem.
Di samping itu semua, realme C51 pun dilengkapi dengan berbagai fitur penunjang aktivitas. Salah satunya NFC Multifungsi yang dapat digunakan untuk membaca kartu e-money atau pembayaran digital dengan hanya cukup mendekatkannya pada bagian belakang handphone.
Sensor sidik jari yang cepat dalam mendeteksi dan Face Unlock tersedia untuk membuka kunci layar dengan lebih praktis. Sistem operasinya pun menjalankan realme UI T Edition yang mana sudah berbasis Android 13.
realme C51 berhasil menawarkan rangkaian fitur penting dan terlengkap untuk sebuah handphone entry-level lewat pengecasan tercepat, desain unik yang ditemani spesifikasi andal seperti kapasitas penyimpanan besar, serta menghadirkan fitur yang sangat bermanfaat untuk masa kini.
realme C51 dijual mulai dari Rp 1.899.000 (4GB/128GB) dan Rp 1.699.000 (4GB/64GB) bisa didapatkan mulai 28 Agustus 2023 12:00 WIB di seluruh kanal penjualan resmi realme secara online seperti Shopee dan realme.com, serta offline.
Tinggalkan Komentar