Gadgetren – Meluncur pada tahun 2018 silam, MediaTek Helio P35 masih menjadi salah satu chipset pilihan yang digunakan oleh sejumlah manufaktur dalam mengembangkan perangkat-perangkat buatannya.
Chipset kelas entri tersebut memang sudah cukup saat sedang memerlukan kinerja mumpuni untuk menangani berbagai keperluan. Terutama hanya sekadar berkomunikasi, berselancar di internet, hingga bermain sejumlah game ringan.
Di atas kertas, kemampuan yang ditawarkan oleh Helio P35 sudah setara dengan sejumlah chipset entri lainnya. Bahkan lebih unggul jika dibandingkan dengan Unisoc SC9863A yang kini lumayan banyak dipakai oleh sejumlah ponsel di kelas bawah.
MediaTek Helio P35 Setara dengan Apa?
Jika mengacu pada rerata hasil pengujian sintetis menggunakan Geekbench 6, kemampuan Helio P35 bisa dikatakan cukup sebanding dengan Qualcomm Snapdragon 450 yang notabene sama-sama termasuk chipset lawas.
Helio P35 yang diuji menggunakan perangkat Samsung Galaxy A12 berhasil mengumpulkan skor 158 poin untuk inti tunggal dan 691 poin untuk inti jamak. Sementara Snapdragon 450 di Samsung Galaxy A20s dengan urutan yang sama mampu memperoleh 152 poin dan 683 poin.
Melihat spesifikasinya, keduanya memang dilengkapi dengan basis inti yang cukup mirip. Kedua chipset tersebut sama-sama memakai delapan buah yang dikembangkan berdasarkan arsitektur ARM Cortex-A53 walaupun Helio P35 berkecepatan hingga 2,3GHz sementara Snapdragon 450 hingga 1,8Ghz.
Dengan kinerja yang setara Snapdragon 450, Helio P35 pun dapat menjadi salah satu opsi menarik bagi kita yang memerlukan ponsel kelas entri apalagi jika dipadukan dengan sistem ringan seperti Android Go Edition atau antarmuka tanpa banyak kostumisasi.
Spesifikasi MediaTek Helio P35
Spesifikasi yang diusung Helio P35 di sisi lain juga sudah cukup mumpuni. Chipset kelas bawah tersebut di antaranya sudah dibangun dengan menggunakan teknologi pemrosesan 12nm serta GPU IMG PowerVR GE8320 sebagai pemroses grafisnya.
Meskipun hadir sebagai salah satu chipset lawas, Helio P35 menariknya juga sudah mendukung kamera ganda dengan konfigurasi hingga 13MP + 13MP. Kalau dipasang secara tunggal maka manufaktur dapat menyematkan lensa hingga 25MP.
Dilengkapi dengan modem jaringan 4G, Helio P35 mempunyai dukungan lewat LTE Cat-7 untuk unduh dan LTE Cat-13 untuk unggah. Chipset tersebut pun mendukung konektivitas lewat WiFi 5 maupun Bluetooth 5.0.
Tinggalkan Komentar