Gadgetren – Instagram sering digunakan untuk membagikan momen menariknya kepada orang lain dalam bentuk foto maupun video lewat fitur Feed, Story, maupun Reels.
Tidak hanya sampai di situ saja, bahkan pengguna Instagram pun diizinkan untuk memonetasi atau menghasilkan uang dengan membuat konten yang bekerja sama dengan brand produk, berjualan, siaran langsung, dan masih banyak lagi.
Namun pastinya kamu akan menjadi panik ketika akun yang sudah kamu bangun menjadi banyak follower, engagement tinggi, dan feed bagus tiba-tiba saja diretas atau hack oleh orang yang jahat.
Selain data kamu bisa disabotase, orang jahat tersebut terkadang juga menggunakan akun kamu untuk melakukan penipuan. Untuk menghindari potensi kerusakan lebih lanjut, sebaiknya kamu harus segera mengatasinya agar akun tersebut dapat kembali dimiliki.
Cara Mengembalikan Akun Instagram Kena Hack
Gunakan Fitur Instagram Hacked
- Akses halaman Instagram Hacked melalui browser
- Pilih opsi My account was hacked dan tekan tombol Next
- Lalu kamu akan diminta untuk memasukkan username, nomor handphone, atau email dari akun yang digunakan
- Tekan tombol Next
- Pada halaman Choose a way to recover your account, kamu diminta untuk memilih nomor handphone atau email yang nantinya dikirimkan 6 digit kode untuk pemulihan akun
- Tekan tombol Next
- Masukkan 6 digit kode yang diterima dan tekan tombol Next
- Pada halaman Request help from friends, tekan tombol Next
- Pilih 2 teman yang dapat dipercaya untuk membantu memulihkan akun
- Tekan tombol Next
- Tekan tombol Done pada halaman Request sent
Tunggu hingga Instagram memproses permintaan untuk pemulihan akun kamu. Kemungkinan akun dapat kembali akan lebih tinggi apabila kamu mengikuti seluruh langkahnya sesuai prosedur yang diminta.
Perlu dicatat bahwa teman yang kamu pilih tersebut harus merespon notifikasi dalam waktu maksimal 48 jam. Nantinya kamu akan diberikan kesempatan oleh Instagram untuk membuat password baru untuk digunakan login akun.
Namun jika teman tidak merespon sama sekali, maka Instagram memberikan kesempatan untuk memilih 2 teman yang dipercaya lainnya untuk membantu kamu dalam memulihkan akun.
Reset Kata Sandi Akun
- Buka aplikasi Instagram di handphone
- Pada halaman login Instagram, klik opsi Dapatkan bantuan untuk login
- Kamu akan diminta untuk memasukkan username, telepon, atau email yang terdaftar
- Nantinya kamu ada dikirimkan pesan berisikan link Reset Kata Sandi lewat metode yang dipilih
- Buka link tersebut
- Selanjutnya kamu diminta memasukkan password baru
- Tekan tombol Reset Kata Sandi
Login akun dengan kata sandi baru yang telah dibuat. Jika berhasil, ada baiknya kamu langsung maka dapat langsung mengaktifkan fitur 2-Way Authenticator sehingga membutuhkan akses kode dari Authenticator setiap yang ada yang berusaha mengakses atau login akun Instagram.
Kunjungi Help Instagram
- Buka situs help.instagram.com
- Selanjutnya, pilih menu Login and passwords
- Masuk ke menu Hacked Accounts
- Pilih opsi I Think my account has been hacked
- Tekan Report it to us
- Isi kolom pertanyaan yang muncul dengan sejelas-jelasnya.
- Tekan tombol OK atau Send
Setelah prosedur dijalankan dengan benar, maka pihak Instagram akan memproses dan memverifikasi kebenaran dari data yang kamu berikan. Instagram kemudian akan memulihkan dan membuka akun kamu yang telah diretas tadi setelah memastikan data yang diperiksa benar.
Dengan begitu, kamu harus bersabar hingga pihak Instagram menyelesaikan pemeriksaan data-data. Untuk menghindari terjadinya hack, sebaiknya kamu menerapkan fitur 2-Way Authenticator sebagai lapisan keamanan tambahan karena membutuhkan kode otentikasi di samping menggunakan password.
Selain itu, sebaiknya kamu juga jangan melakukan login akun Instagram di sembarang perangkat karena kita tidak tahu masalah maupun celah yang bisa dimanfaatkan oleh orang tidak bertanggung jawab.
Tinggalkan Komentar