ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Rekomendasi Handphone

Rekomendasi Handphone Merek Buatan Indonesia Tahun 2022 Untuk Kamu Pilih

Rekomendasi Handphone Buatan Indonesia - Header

Gadgetren – Meskipun digempur habis-habisan oleh banyak perusahaan dari luar negeri, beberapa merek handphone buatan Indonesia masih berusaha untuk meramaikan pasar dengan berbagai perangkatnya.

Hanya saja masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya, kebanyakan model handphone yang dikembangkan memang dirancang untuk kelas entri dengan harga yang lebih terjangkau.

Orang-orang dengan dana terbatas pun yang menjadi sasarannya. Kita makanya bisa mempertimbangkan handphone-handphone buatan merek Indonesia jika membutuhkan perangkat dengan banderol harga yang sangat terjangkau.

Terlebih lagi jika kita bukan orang yang gemar bermain game atau menjalankan aplikasi berat, performa dapur pacunya pun yang penting sudah memadai sehingga tidak perlu harus sangat tinggi.

Handphone-handphone buatan Indonesia tetap bisa diandalkan jika kita membutuhkan perangkat untuk sekedar berkomunikasi melalui aplikasi pesan singkat atau panggilan video. Kita juga bisa memilihnya untuk menikmati konten-konten hiburan atau media sosial.

Di tahun 2022, ada beberapa model handphone buatan merek Indonesia yang bisa dipertimbangkan jika kita hanya mempunyai dana sangat terbatas. Hanya saja pastinya ada harga ada spesifikasi sehingga perlu sedikit membatasi ekspektasi.

Rekomendasi Handphone Buatan Indonesia di Tahun 2022

1. ADVAN Nasa Pro

Handphone Buatan Indonesia di 2022 - 1

ADVAN Nasa Pro bisa menjadi pilihan pertama jika kita sedang mencari handphone buatan Indonesia yang lebih modern. Tak hanya desainnya yang sudah kekinian, tetapi spesifikasi dan dukungan yang dibawanya juga termasuk lumayan bagus.

Handphone yang kini dipasarkan dengan harga Rp999.000 ini dibekali dengan chipset Unisoc SC9832E sebagai pusatnya. Dikombinasikan dengan RAM 2GB dan media penyimpanan internal 32GB, ADVAN Nasa Pro akan sudah cukup untuk pemakaian sehari-hari bagi sebagian orang.

Ditambah lagi, ADVAN Nasa Pro juga membawa kamera utama 13MP dan depan 5MP. Panel IPS pada layarnya pun sudah cukup besar di mana membentang seluas 6,088” dengan resolusi HD+ (1560 x 720 piksel) sehingga dapat cukup nyaman digunakan untuk menikmati konten visual seperti foto dan video.

2. ADVAN NasaPlus

Handphone Buatan Indonesia di 2022 - 2

Handphone lawas ADVAN Nasa Plus juga dapat menjadi pilihan yang tak boleh kita lewatkan. Meskipun sudah diluncurkan lumayan lama, perangkat ini masih tersedia dan bisa dibeli secara resmi melalui official store ADVAN di marketplace.

Banderol harga dari ADVAN Nasa Plus apalagi sedikit lebih terjangkau yang mana membuatnya semakin terlihat menarik. Kita kini sudah dapat meminang handphone yang juga mengandalkan chipset Unisoc SC9832E ini hanya dengan dana sebesar Rp849.000.

ADVAN Nasa Plus sendiri dirancang untuk menemani kita saat belajar online, streaming dan browsing. Makanya handphone ini memiliki layar berukuran 5,5” serta mendukung aplikasi-aplikasi seperti Zoom, Google Meet, dan Google Classroom.

3. Evercoss M6A

Handphone Buatan Indonesia di 2022 - 3

Selain ADVAN, Evercoss juga menjadi merek yang masih bertahan di pasar Indonesia dengan Evercoss M6A sebagai salah satu produknya. Handphone pemula ini juga bisa menjadi pilihan pas jika kita memerlukan perangkat dengan harga terjangkau.

Dibanderol dengan harga Rp889.000, Evercoss M6A apalagi juga membawa spesifikasi yang tak kalah menarik. Handphone ini di antaranya sudah dilengkapi media penyimpanan internal sebesar 16GB dengan sistem operasi Android 10.

Kamera utama Evercoss M6A juga sudah mengusung tiga buah lensa dengan sensor hingga 8MP. Kamera depannya pun mempunyai resolusi yang serupa meskipun hanya memakai lensa tunggal.

4. Evercoss Xtream 2

Handphone Buatan Indonesia di 2022 - 4

Jika memerlukan handphone dengan banderol harga yang lebih murah lagi, maka perangkat lawas Evercoss Xtream 2 pun masih bisa dipertimbangkan. Perangkat ini soalnya masih bisa dibeli melalui toko resminya di marketplace sehingga kamu tidak perlu repot mencari sekennya.

Evercoss Xtream 2 sendiri dilengkapi dengan layar berukuran 4,5”, kamera depan 2MP, dan kamera belakang 5MP. Bisa dikatakan spesifikasi tersebut sangat wajar mengingat banderol harga dari handphone pemula ini hanya Rp549.000 saja.

Yang cukup menarik, handphone ini sudah dilengkapi dengan media penyimpanan sebesar 16GB. Sistem operasi yang dijalankan pun sudah Android Oreo Go Edition di mana lebih ringan dan hemat data jika dibandingkan versi biasa.

Tentunya Go Edition akan membuat sistem dapat berjalan lebih lancar dengan spesifikasi rendah ketimbang Android versi biasa. Namun tentunya ada batasan-batasan yang perlu diterima mengingat memang untuk mengakomodasi dapur pacu yang tidak terlalu kencang.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar