ASUS TUF Gaming FX507
Smartphone

Xiaomi 12T Pro Vs Xiaomi 12 Pro – Mana yang Paling Ngebut?

Xiaomi 12T Pro vs Xiaomi 12 Pro

Gadgetren – Untuk menyasar kelas atas dan flagship, Xiaomi telah menghadirkan Xiaomi 12 Pro dan Xiaomi 12T Pro yang memiliki spesifikasi tinggi.

Kedua handphone ini sama-sama telah dilengkapi dengan sensor NFC (Near Field Communication) yang memungkinkan penggunanya dapat membayar transaksi digital, mengecek atau mengisi saldo kartu e-money, hingga transfer data antar perangkat.

Sementara itu kedua perangkat ini menggunakan layar yang memenuhi bagian depan ditambah punch hole di atasnya. Untuk mengetahui lebih mendalam mengenai dua perangkat ini, kamu dapat melihat rangkumannya sebagai berikut.

Perbedaan Xiaomi 12T Pro vs Xiaomi 12 Pro

Dapur pacu dari Xiaomi 12T Pro dipercayakan pada chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4nm) Octa-Core 3,19 GHz yang memiliki performa lebih tinggi dibandingkan Xiaomi 12 Pro dengan Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 (4nm) Octa-Core 3 GHz.

Berdasarkan informasi dari GSMArena, Xiaomi 12T Pro mempunyai skor AnTuTu V9 mencapai 1.032.185 poin yang mana lebih tinggi dibandingkan Xiaomi 12 Pro dengan skor 985.226 poin.

Xiaomi 12T Pro hadir dengan baterai 5.000mAh yang sedikit lebih besar kapasitasnya dibandingkan Xiaomi 12 Pro yang mencapai 4.600mAh. Meskipun begitu, keduanya sama-sama telah dilengkapi dengan fitur 120W HyperCharge yang mampu mengisi daya baterai dari kondisi 0% ke 100% dalam waktu 18 menit saja.

Keunggulan lainnya dari Xiaomi 12 Pro juga terletak pada dukungan fitur 50W Fast Wireless Charging yang dapat mengisi daya baterai dari kondisi 0% ke 100% hanya selama 42 menit saja.

Xiaomi 12 Pro

Xiaomi 12 Pro

Xiaomi 12 Pro menggunakan layar 6,73 inci dengan resolusi Quad HD+ (3200 x 1440 piksel) dan teknologi LTPO AMOLED yang mampu menampilkan konten lebih tajam dan jernih dibandingkan Xiaomi 12T Pro yang memiliki layar 6,67 inci dengan resolusi Full HD+ (2712 x 1220 piksel) dan teknologi AMOLED.

Menariknya, Xiaomi 12T Pro memiliki kamera utama 200 MP atau resolusinya empat kali lebih besar dibandingkan dengan Xiaomi 12 Pro yang hanya 50 MP. Secara teori, hasil foto dari kamera utama Xiaomi 12T Pro bajak mampu memiliki detail yang lebih tinggi dibandingkan dengan Xiaomi 12 Pro.

Meskipun begitu, kamera utama dari kedua handphone ini sama-sama mampu menghasilkan foto berkualitas bagus sehingga dapat digunakan sesuai dengan kebutuhannya masing-masing, baik dicetak pada media berukuran besar atau hanya sekadar diperlihatkan pada media sosial.

Ditambah lagi Xiaomi 12 Pro hadir dengan dukungan kamera telephoto 50 MP yang memungkinkan pengambilan foto jarak jauh menjadi lebih jelas dengan dukungan 2x Optical Zoom dan 5x Hybrid Zoom.

Xiaomi 12T Pro

Xiaomi 12T Pro

Xiaomi 12T Pro pun sama sekali tidak memiliki kamera Telephoto karena memanfaatkan kamera beresolusi besar 200 MP untuk menghasilkan Zoom lewat metode Cropping.

Sementara itu, Xiaomi 12 Pro mempunyai kamera ultrawide dengan resolusi 50 MP yang mana lebih besar dibandingkan Xiaomi 12T Pro yang hanya 8 MP saja. Meskipun begitu, kedua handphone tetap apat menghasilkan foto dengan area yang luas.

Sebagai tambahan, Xiaomi 12T Pro menggunakan kamera makro 2 MP saat Xiaomi 12 Pro memanfaatkan kamera ultrawide untuk menghasilkan foto makro dengan kualitas yang bagus.

Sebagai handphone yang diluncurkan lebih baru, Xiaomi 12T Pro memiliki performa yang lebih bertenaga dengan resolusi kamera utama yang lebih besar dibandingkan Xiaomi 12 Pro. Namun Xiaomi 12 Pro menariknya memiliki fitur lebih canggih seperti teknologi layar, fitur Wireless Charging, dan kamera telephoto dibandingkan Xiaomi 12T Pro.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar