Gadgetren – TikTok masih menjadi salah satu aplikasi jejaring sosial berbasis video pendek yang digunakan oleh banyak orang di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Namun tentunya TikTok juga mempunyai peraturan atau syarat usia minimal 13 tahun untuk bisa menggunakan. Untuk itulah, biasanya pada saat mendaftarkan diri pertama kali akan diminta untuk memasukkan tanggal, bulan, dan tahun lahir.
Namun ada kalanya setelah berhasil mendaftarkan diri akun TikTok, kamu menyadari bahwa tanggal lahirnya salah. Kamu pun dapat mengedit atau mengubah tanggal lahir di TikTok dengan cara berikut.
1. Lewat Account Information
- Buka aplikasi TikTok di ponsel
- Login akun TikTok
- Pilih menu Profile berikon orang di pojok kanan bawah
- Pada halaman Profile, pilih menu More berikon tiga garis di kanan atas
- Pada menu pop-up yang muncul, klik menu Settings and privacy
- Pilih opsi Account
- Pilih opsi Account information
- Pilih opsi Date of birth
- Klik tanggal, bulan, serta tahun pada bagian Birth Date
- Setelah tanggal di atur, tekan tombol Confirm
- Pada menu pop-up Confirm you were born, klik tombol Confirm
- Selanjutnya, tekan tombol Done
Perlu dicatat bahwa dengan mengganti tanggal ini, tentunya akan mengubah umur yang tercantum di TikTok. Dengan begitu, biasanya TikTok akan membuat kamu tidak dapat mengubah tanggal lagi selama beberapa hari atau bulan.
Sementara apabila sudah menggunakan metode di atas dan muncul pesan Unable to edit birth date, maka harus mengubahnya melalui halaman Support agar TikTok mengizinkan pengubahan tanggal lahir.
2. Hubungi Layanan Support
- Buka aplikasi TikTok di ponsel
- Login akun TikTok
- Pilih menu Profile berikon orang di pojok kanan bawah
- Pada halaman Profile, pilih menu More berikon tiga garis di kanan atas
- Pada menu pop-up yang muncul, klik menu Settings and privacy
- Pilih opsi Help Center di bagian Support & about
- Tekan tombol See more di bagian Account
- Pilih opsi Editing profile
- Klik opsi Other
- Tekan tombol Need more help
- Pilih tombol Other di bagian TikTok Support
- Pada kolom Send a message, ketik Change birthdate
- Tekan tombol Enter berikon pesawat kertas di sebelah kanan kolom Send a message
- Selanjutnya TikTok akan menjawab dan kamu dapat menekan tombol Edit date of birth
- Masukkan tanggal, bulan, dan tahun lahir
- Setelah semua diatur tekan tombol Confirm
- Pada menu pop-up Confirm you were born, klik tombol Confirm
- Selanjutnya, tekan tombol Done
Setelah selesai melakukan metode penggantian tanggal lahir melalui halaman Support, maka kamu akan melihat bahwa tanggal lahir telah berubah di TikTok melalui halaman Account Information.
Untuk metode yang kedua ini sudah pasti bisa dilakukan pada semua akun TikTok. Bisa dibilang kini pihak TikTok sengaja mengunci penggantian tanggal lahir pada halaman Account Information agar tidak sembarang orang dapat mengubah usia seenaknya.
Perlu dicatat bahwa untuk bisa menggunakan akun TikTok, kamu setidaknya memiliki umur minimal 13 tahun. Namun dengan umur yang masih muda tersebut akan terdapat pembatasan pada fitur TikTok.
Perlu dicatat bahwa pembatasan fitur ini mencakup untuk penggunaan DM (Direct Message) yang hanya bisa digunakan ketika kamu berusia 16 atau di atasnya. Sementara untuk bisa LIVE dan mendapatkan Gift harus sudah berusia 18 atau di atasnya.
Sebenarnya untuk usia 13 tahun saja sebaiknya mendapatkan pengawasan dan bimbingan orang tua agar tidak membuka konten yang negatif. Jadi memang 18 tahun merupakan usia yang sudah awal bagi seseorang untuk mengambil keputusan sendiri dan tentunya telah memiliki KTP (Kartu Tanda Penduduk).
Namun tentunya masih saja sebagian orang di bawah umur masih mengelabui pihak TikTok dengan mengatur tanggal lahir menjadi lebih tua agar usia yang diperlihatkan pada aplikasi sudah mencapai batas 18 tahun atau lebih.


Tinggalkan Komentar