Gadgetren – Berada di bawah naungan Meta, Instagram telah menghadirkan beragam fitur untuk memanjakan penggunanya ketika berinteraksi di aplikasinya.
Bahkan Instagram mempunyai fitur Grid Pinning yang memungkinkan kamu dapat untuk pin postingan terbaik agar bisa selalu ditampilkan pada bagian terasa Feed sehingga dapat dengan mudah dilihat orang lain.
Dengan fitur Grid Pinning, sebuah post atau reels dapat langsung berada di bawah bio Instagram yang tentunya akan terlihat orang ketika membuka Feed akun.
Cara Pin Post Instagram
- Buka aplikasi Instagram
- Login akun Instagram
- Pilih menu Profile berikon Foto Profil di pojok kanan bawah
- Pada halaman Profile, pilih post atau reels yang akan kamu pin
- Tekan tombol More berikon tiga titik di kanan atas
- Pilih opsi Pin to your main grid
- Pada menu pop-up Pin limit reached, tekan tombol Confirm
- Setelah muncul notifikasi Your post has been pinned, maka post atau reels akan disimpan di bagian teratas Feed
Biasanya menu pop-up Pin limit reached akan muncul, pada saat post atau reels yang di-pin sudah penuh sehingga nantinya pin terbaru akan menggantikan salah satunya. Perlu diketahui bahwa maksimal tiga post atau reels saja yang dapat kamu pin untuk ditampilkan pada bagian atas.
Nantinya post yang sudah tidak kamu pin akan kembali berada pada Feed di posisi sesuai tanggalnya diunggah. Dengan begitu, kamu dapat memikirkan terlebih dulu post apa saja yang akan menggunakan pin karena terbatas hanya untuk tiga konten saja.
Tidak hanya post atau reels baru, kamu juga dapat melakukan pin terhadap yang lama sehingga dapat kembali dilihat lebih banyak orang lagi. Dengan begitu, kamu dapat menunjukkan kembali kepada orang-orang mengenai post atau reels bagus yang kemungkinan pernah tidak dilihat.
Cara Unpin Post Instagram
- Pada halaman utama Instagram, pilih menu Profile berikon Foto Profil di pojok kanan bawah
- Selanjutnya pilih post atau reels teratas yang akan di-unpin
- Tekan tombol More berikon tiga titik di kanan atas
- Tekan opsi Unpin from main grid
- Setelah muncul notifikasi Your post has been unpinned, maka post atau reels tersebut akan kembali ke posisi semula sesuai waktu diunggahnya
Dengan fitur Unpin tentunya mudah untuk melepas post maupun reels yang dirasa sudah saatnya untuk digantikan oleh konten lainnya yang lebih menarik untuk kamu pin pada bagian teratas.
Menurut saya, Grid Pinning merupakan salah satu fitur menarik yang memberikan kesempatan pada sebuah post atau reels yang sedang ramai dilihat menjadi lebih bersinar. Namun kamu juga dapat memanfaatkan fitur ini untuk memberikan sorotan kembali pada post atau reels lamamu.
Tinggalkan Komentar