ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Aplikasi Tips dan Trik

Cara Pin Post Instagram dengan Grid Pinning Biar Lebih Mudah Ditemukan

Cara Pin Post Instagram dengan Grid Pinning - Header

Gadgetren – Setelah diuji coba beberapa waktu lalu, kita sekarang sudah dapat membuat pin untuk postingan unggulan di halaman profil Instagram dengan memakai fitur baru bernama Grid Pinning.

Melalui cuitan Twitter Adam Mosseri selaku Head of Instagram, perusahaan media sosial milik Meta Inc tersebut baru saja mengkonfirmasinya bersama beberapa fitur lain seperti Reels dengan waktu 90 detik, penyematan audio klip, hingga stiker interaktif.

Grid Pinning sendiri merupakan sebuah fitur yang memungkinkan kita menyematkan berbagai macam postingan lama baik itu berupa foto maupun konten dari Reels supaya berada langsung di bawah bio Instagram.

Dengan kata lain, fitur baru dari Instagram ini memungkinkan foto atau konten Reels unggulan yang kita miliki nantinya bisa tersorot dengan mudah oleh orang lain tanpa perlu menyelam ke dasar halaman profil.

Cara menggunakannya pun lumayan mudah. Kamu yang belum bisa dapat menyimak langkah-langkah pin post unggulan di halaman profil Instagram dengan fitur Grid Pinning dapat melihatnya sebagai berikut.

Cara Pin Post Instagram dengan Grid Pinning

  1. Masuk ke aplikasi Instagram
  2. Login dengan akun yang mau dikelola
  3. Buka tab Profile (foto avatar) di pojok kanan bawah
  4. Cari post yang mau di-pin
  5. Ketuk More options (ikon titik tiga) di post tersebut
    Cara Pin Post Instagram dengan Grid Pinning - 1
  6. Pilih opsi Pin to your profile
    Cara Pin Post Instagram dengan Grid Pinning - 2

Jika berhasil dilakukan, post tersebut nantinya akan langsung muncul tepat di bawah bio atau setelah bagian sorotan untuk Story jika sebelumnya sudah memakainya. Biasanya post nanti akan ditandai dengan ikon pin di bagian kanan atasnya.

Hanya saja perlu diperhatikan bahwa fitur Grid Pinning hanya bisa digunakan untuk tiga postingan saja. Jika lebih dari yang ditentukan, nantinya akan muncul peringatan yang menunjukkan bahwa kita sudah mencapai batas.

Cara Pin Post Instagram dengan Grid Pinning - 3

Kita tetap bisa menyematkan postingan saat melewati batas tersebut dengan mengetuk tombol Confirm di pop up peringatan yang muncul. Hanya saja nanti akan langsung menggantikan foto atau Reels yang sudah disematkan paling lama.

Supaya hal ini tidak terjadi, kita pun bisa mencopot pin post yang ingin digantikan saja. Cara melakukannya kurang lebih sama seperti langkah-langkah untuk menggunakan Grid Pinning di atas.

Cara Unpin Post dari Grid Pinning Instagram

  1. Masuk ke Instagram dengan akun terkait
  2. Ketuk foto avatar di bawah untuk membuka tab Profile
  3. Buka postingan yang mau dicopot dari pin
  4. Ketuk More options
  5. Pilih Unpin from profile
    Cara Pin Post Instagram dengan Grid Pinning - 4

Menempelkan postingan dengan Grid Pinning tentu bisa menjadi cara baru mengelola profil Instagram. Kita dapat memanfaatkannya untuk membuat sorotan untuk foto atau Reels yang sudah lama sehingga mudah untuk ditemukan.

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar