ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita Perangkat Pintar

Riwayat iPod Resmi Berakhir, Apple Hentikan Produksi iPod Touch

Apple-iPod-Mini.

Gadgetren – Perusahaan teknologi raksasa asal California, Apple, secara resmi telah mengumumkan bahwa produk andalannya yang bisa memutar musik yakni iPod dihentikan produksinya.

Generasi terbaru dari iPod sendiri ialah iPod touch sehingga produk ini menjadi generasi paling akhir dari deretan produk iPod yang sebelumnya pernah diluncurkan oleh Apple hingga saat ini. Dengan demikian iPod Touch sekaligus menutup jajaran produk iPod yang sudah ada.

Di sisi lain, Apple tidak menyampaikan secara detail apakah sekarang ini pihaknya masih menjual iPod di beberapa gerainya yang tersebar di dunia termasuk Indonesia. Namun kemungkinannya iPod masih bisa dibeli selama persediaan masih ada.

Berakhirnya riwayat jajaran produk iPod buatan Apple ini tentunya tidak terlalu mengecewakan penggemarnya lantaran untuk menikmati musik di dalam produk Apple pengguna masih bisa memakai produk Apple lainnya karena semuanya telah didukung oleh Apple Music.

Greg Joswiak selaku Apple’s senior vice president of Worldwide Marketing menyampaikan bahwa semangat iPod masih akan tetap hidup. Pihaknya juga telah mengintegrasikan pengalaman musik bagi pengguna di semua produknya.

“Mulai dari iPhone, Apple Watch, HomePod mini, Mac, iPad, dan Apple TV. Apple Music menghadirkan kualitas suara terdepan di industri dengan dukungan untuk audio spasial. Tak ada cara yang lebih baik untuk menikmati, menemukan, dan menikmati musik,” ujarnya.

Bila mengilas balik, iPod pertama mulai diperkenalkan pada tahun 23 Oktober 2001 yang telah mengemas 1.000 lagu dengan ketahanan baterai 10 jam. Kemudian hadir iPod Mini pada tanggal 20 Februari 2004 silam yang mengusung desain lebih kecil dari pendahulunya.

Apple-iPod-Nano-2015.

Generasi iPod selanjutnya ialah iPod nano yang mulai diperkenalkan pada tanggal 25 September 2006 dengan desain tipis, enam pilihan warna, baterai yang bisa bertahan hingga 24 jam, dan mampu menyimpan hingga 2.000 lagu.

Sementara iPod touch pertama kali diperkenalkan pada tanggal 5 September 2007 dengan membawa antarmuka Multi-Touch  yang tampil dengan layar lebar 3,5 inci. Pada tanggal 12 September 2012, Apple mengeluarkan iPod nano yang menjadi iPod tertipis dengan ketebalan hanya 5,4 mm dan menampilkan layar Multi-Touch berukuran 2,5 inci.

Apple-iPod-Shuffle

Lalu berikutnya iPod shuffle mulai hadir pada pada tanggal 15 Juli 2015 dengan masa pakai baterai hingga 15 jam, penyimpanan 2GB, dan memiliki tombol VoiceOver untuk mendengarkan judul lagu, nama daftar putar, atau status baterai.

Generasi terakhir iPod ialah iPod touch yang awalnya dipamerkan pada tanggal 28 Mei 2019. iPod touch generasi terakhir ditenagai chipset A10 Fusion yang memberikan pengalaman augmented reality dan Group FaceTime, serta penyimpanan 256GB.

Tinggalkan Komentar