Gadgetren – Memasuki bulan Ramadhan tahun 2022, Smartfren akan menghadirkan penawaran terbaru mengakses internet yang bisa dinikmati oleh pengguna selama menjalani ibadah puasa.
Promo tersebut antara lain Gratis Internet Malam berupa Unlimited Malam selama 7 hari dari pukul 01.00 – 05.00 WIB. Selain itu, Smartfren juga akan menyediakan paket Internet Unlimited Malam yang terdiri dari 7 hari seharga Rp5.000 dan 28 hari seharga Rp10.000 dengan waktu penggunaan yang sama.
Penawaran ini bisa diaktifkan oleh pengguna melalui aplikasi MySmartfren mulai dari periode 2 – 30 April 2022 mendatang. Tak hanya itu, Smartfren pun akan memberikan paket pilihan lainnya berupa Unlimited Harian dan Unlimited Non Stop dengan harga kisaran antara Rp45.000-Rp60.000.
Agus Rohmat selaku Senior VP Network Operation menjelaskan bahwa program tersebut untuk memenuhi kebutuhan pengguna dan aktivitas mereka selama Ramadhan seperti kuota dan lalu lintas jaringan yang akan meningkat dua kali lipat.
Peningkatan kebutuhan internet ini menurut Agus juga dipengaruhi oleh adanya mudik lebaran yang tahun sebelumnya tidak dan dan tahun ini pemerintah telah memperbolehkan masyarakat untuk mudik sehingga Smartfren perlu mengantisipasi hal tersebut.
“Dari segi kapasitas so far kami persiapkan dan untuk fokus wilayah yang akan kami sediakan adalah Pulau Jawa. Pada Rest Area kami akan membuka booth-booth agar pelanggan bisa melakukan top up pulsa maupun memenuhi kebutuhan internet dan perangkat lainnya,” ujarnya.
Berbicara soal trafik jaringan dan pendistribusiannya di bulan Ramadhan, Agus menyampaikan bahwa bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya diprediksi akan naik di tahun 2022 secara keseluruhan di seluruh Provinsi Indonesia dengan angka 14,5 persen, sedangkan di tahun lalu hanya sebesar 9,6 persen.
Dengan dibukanya mudik kembali oleh pemerintah, maka Smartfren pun tengah mempersiapkan pengecekan semua jalur mudik baik dari sisi Coverage maupun kapasitas termasuk juga dilakukan proses optimasi.
Sampai bulan Februari 2022 sendiri dari Maret 2021, Smartfren telah menambah kapasitas dan Coverage jaringan secara nasional dengan presentase 2,4 persen dan untuk wilayah Jawa Jawa Barat sebesar 2,1 persen, Jawa Tengah sebesar 3,3 persen, serta Jawa Timur 1,8 persen. Hingga kini Smartfren telah memiliki 2.000 bts lintas nasional.
Ke depannya Smartfren juga akan menyediakan layanan 5G di tahun 2022 di area terpilih yang akan diinformasikan kembali pada saat peresmian bersama pemerintah dalam waktu dekat. Sementara untuk penerapan layanan 5G yang akan diusung Smartfren akan berfokus pada bidang AIoT, pabrik atau manufaktur, dan medis di bagian operasi atau surgery.
Di samping itu untuk mempersiapkan 5G bagi Agus ekosistem harus siap dan semua yang akan diberikan harus berkontribusi ke UMKM. Untuk wilayahnya pun akan bertahap diluncurkan pada area terpilih yang tersebar di Indonesia.
Tinggalkan Komentar