ASUS Vivobook S 14 OLED S5406
Laptop / PC Rekomendasi Laptop

Rekomendasi Laptop Harga Rp 3 Jutaan Untuk Belajar Dari Rumah

Rekomendasi Laptop Harga Rp 3 Jutaan[Ilustrasi: Pixabay]

Gadgetren – Sejak masa pandemi, kebutuhan laptop untuk kegiatan video conference dan pembelajaran online pun turut meningkat di Indonesia.

Untuk itulah sebagian masyarakat mencari laptop dengan harga terjangkau, terutama kisaran Rp 3 jutaan agar membantu anak-anaknya belajar maupun bekerja dengan lancar dari rumah.

Namun dengan banyaknya seri laptop yang hadir di pasaran tentunya akan membuat kamu sedikit bingung harus memilih yang mana karena ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan.

Oleh karena itu tim Gadgetren pun telah menghadirkan beberapa laptop di kisaran Rp 3 jutaan yang cocok untuk kegiatan belajar dari rumah berkat fitur yang dibawanya.

Harga Laptop Rp 3 Jutaan di 2021

Seri LaptopHarga
Samsung Chromebook 4Rp 3.599.000
ASUS E402Rp 3.599.000
HP Chromebook 14Rp 3.799.000
Lenovo ThinkPad Yoga 11ERp 3.499.000
Zyrex Sky 232 MiniRp 3.699.000
Axioo MyBook 11GRp 3.450.000
Lenovo IdeaPad 330Rp 3.550.000

Samsung Chromebook 4

Samsung Chromebook 4

Tidak ingin ketinggalan dengan vendor lainnya, Samsung telah menghadirkan Chromebook 4 dengan harga terjangkau yang mencapai Rp 3.559.000. Dapur pacu produk ini dipercayakan pada prosesor Intel Celeron N4020 yang dikombinasikan dengan GPU Intel UHD 600 dan RAM 4 GB agar dapat menjalankan aktivitas multitasking dengan lancar.

Samsung Chromebook 4 juga telah dilengkapi dengan penyimpanan eMMC 32 GB. Sementara itu, Samsung memilih sistem operasi Chrome OS yang ringan dan tidak terlalu banyak memakan kapasitas internalnya untuk menyesuaikan dengan spesifikasi yang diusungnya.

Kamu pun dapat memasang berbagai aplikasi Android pada laptop besutan Samsung ini. Berbekal baterai 39Wh, perangkat ini diklaim Samsung mampu bertahan selama 12,5 jam dalam pemakaian normal.

ASUS E402

ASUS E402

Dengan harga Rp 3.599.000, laptop besutan ASUS ini sudah dibekali dengan penyimpanan internal yang besar mencapai 1 TB. Sementara kombinasi prosesor AMD E2-7015 dan RAM 4 GB dipercaya untuk menjalankan beberapa aplikasi dengan cukup baik seperti editor dokumen, email, dan browser.

Laptop ini juga dibekali teknologi ASUS IceCool yang diklaim mampu menjaga suhu permukaan palm rest antara 28oC hingga 35oC. Pada bagian touchpad pun telah dilengkapi dengan berbagai smart gesture yang memungkinkan kamu dapat menjalankan beberapa fungsi dengan lebih cepat dan mudah.

ASUS E402 membawa dukungan port HDMI, slot card reader, 2x port USB 2.0, port USB 3.1 Type-C, Bluetooth, WiFi, dan webcam. Sistem operasi Windows 10 Home pun sudah langsung dibenamkan di dalamnya.

HP Chromebook 14

HP Chromebook 14

Chromebook menjadi salah satu laptop yang bersaing di kisaran Rp 3 jutaan. Selain mempunyai Chrome OS yang ringan, Chromebook pun hadir dengan spesifikasi hardware yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan untuk aktivitas offline maupun online.

Melihat peluang ini, HP ikut menghadirkan perangkat dengan Chrome OS lewat HP Chromebook 14 yang dibanderol seharga Rp 3.799.000. Dari sektor hardware, laptop ini menggunakan prosesor AMD A4 yang dikombinasi dengan GPU Radeon R4, RAM 4 GB, dan penyimpanan eMMC 160 GB.

HP Chromebook 14 membawa layar berukuran 14 inci dengan resolusi 1266 x 768 piksel. Perangkat ini pun diklaim HP mampu bertahan selama 9 jam 15 menit dalam pemakaian normal.

Lenovo ThinkPad Yoga 11E

Lenovo ThinkPad Yoga 11e

Label Yoga yang dibawa oleh perangkat ini mengisyaratkan bahwa bisa digunakan dalam empat mode yang terdiri dari laptop, tablet, tent, dan display. Ditambah lagi kamu dapat menavigasikan aplikasi dengan menyentuh layar 11,6 inci yang dimiliki oleh perangkat ini.

Lenovo Thinkpad Yoga 11E didukung oleh prosesor Intel Celeron N3450, Intel HD Graphic, RAM 4 GB, dan penyimpanan SSD 128 GB. Perangkat ini pun sudah dilengkapi dengan sistem operasi Windows 10 Pro.

Dukungan Bluetooth, WiFi, 2x port USB 3.0, port HDMI, webcam, dan slot Card Reader pun telah hadir pada laptop ini. Lenovo sendiri membanderol ThinkPad Yoga 11E dengan harga Rp 3.499.000.

Zyrex Sky 232 Mini

Zyrex Sky 232 Mini

Zyrex yang merupakan salah satu produsen lokal yang mengembangkan laptop dengan harga terjangkau. Hal ini terlihat dari Zyrex Sky 232 Mini yang dibanderol serharga Rp 3.699.000.

Laptop mini ini mengandalkan prosesor Intel Celeron N4020, GPU Intel Graphics, dam RAM 4 GB. Sementara penyimpanan internalnya dipercayakan pada SSD M.2 berkapasitas 256 GB yang mempunyai kecepatan tinggi baik untuk tulis maupun baca.

Zyrex Sky 232 Mini dibekali layar 11,6 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1080 piksel). Berkat penggunaan teknologi IPS, kamu masih dapat melihat konten pada layar hingga sudut kemiringan 178 derajat.

Axioo MyBook 11G

Axioo MyBook 11G

Masih dari perusahaan asal Indonesia, Axioo telah menghadirkan MyBook 11G dengan harga Rp 3.450.000. Laptop ini dilengkapi dengan prosesor Intel N4020 yang disandingkan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan SSD M.2 berkapasitas 128 GB.

Layarnya mempunyai lebar 11,6 inci yang memiliki resolusi HD dan teknologi LCD. Sementara sistem operasi Windows 10 Home pun tak ketinggalan sudah dibenamkan pada Axioo MyBook 11G.

Untuk mendukung aktivitas video conference, laptop ini sudah dibekali dengan kamera depan 0,3 MP. Tersedia pula dukungan Bluetooth, WiFi, port HDMI, port jack audio, slot microSD, port USB 3.0, dan port USB 2.0 pada Axioo MyBook 11G.

Lenovo IdeaPad 330

Lenovo IdePad 330 AMD

IdeaPad 330 merupakan salah satu laptop dari Lenovo yang mempunyai spesifikasi hardware menarik dengan harga terjangkau. Hal ini terlihat dengan penggunaan prosesor AMD A4-9125 dan GPU AMD Radeon R3.

Untuk menangani aktivitas multitasking, Lenovo membenamkan RAM 4 GB  di dalam laptop ini. Kamu juga bisa menambahkan kapasitas RAM hingga 8 GB jika diinginkan. Sementara untuk penyimpanan internalnya dipercayakan pada HDD berkapasitas 500 GB.

Laptop ini sudah dibekali dengan layar 14 inci beresolusi 1366 x 768 piksel yang menggunakan panel TFT LCD. Dijual dengan harga Rp 3.550.000 di Indonesia, adapun dukungan lainnya terdiri dari DVD RW, webcam 0,3 MP, WiFi, dan Bluetooth.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar