ASUS Vivobook S 14 OLED S5406
Tips dan Trik Handphone

Cara Menyalin Kontak ke Kartu SIM HP Samsung Agar Praktis Dipindahkan

Cara Menyalin Kontak ke Kartu SIM Samsung - Header

Gadgetren – Salah satu cara yang bisa dicoba ketika ingin memindahkan data kontak dari perangkat lama ke baru adalah dengan menyalin nomor-nomornya ke dalam penyimpanan kartu SIM.

Setelah itu, kita nanti bisa dengan mudah memindahkannya karena data-data kontak akan ikut beralih saat kartu SIM dipasang di ponsel baru. Nomor-nomor yang tersimpan pun tidak akan mudah hilang walaupun perangkat rusak kecuali memang sengaja dihapus.

Menariknya, ponsel-ponsel buatan Samsung lewat antarmuka sistem miliknya secara mendasar sudah mendukung hal tersebut. Aplikasi Contacts bawaannya mempunyai fitur khusus yang bisa dipakai untuk menyalin kontak dari perangkat ke kartu SIM.

Bahkan kita tidak hanya dapat menemukannya pada antarmuka generasi anyar mereka, yaitu One UI. Fitur menyalin kontak dari perangkat ke kartu SIM ini juga mendukung sistem lawas ponsel-ponsel Samsung seperti TouchWiz maupun Samsung Experience.

Menggunakan fitur khusus menyalin kontak ke kartu SIM milik Samsung pun cukup mudah. Walaupun langkah-langkahnya akan berbeda untuk setiap versi antarmuka yang digunakan, kita bisa melakukannya kurang lebih sebagai berikut.

Cara Menyalin Kontak ke Kartu SIM HP Samsung

  • Buka aplikasi Contacts.
  • Ketuk Menu (ikon burger) atau More (ikon titik tiga) tergantung versi antarmuka sistem yang terpasang.
  • Pilih menu Manage contacts.
  • Masuk ke menu Important or export contracts.
  • Ketuk tombol Export.
  • Pilih kartu SIM yang ingin dipakai untuk menyalin data.
  • Pilih nomor yang ingin disalin.
  • Ketuk opsi All jika ingin menyalin semua data kontak.
  • Tekan tombol Done.
  • Lanjutkan dengan mengetuk tombol Export sekali lagi jika diperlukan.
  • Ketuk OK untuk mengonfirmasi penyalinan data.
  • Ketuk tombol OK sekali lagi jika data sudah selesai disalin.

Menyalin kontak ke kartu SIM memang bisa menjadi alternatif mudah untuk memindahkan data. Meskipun begitu, ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan saat menggunakan metode ini terutama untuk ponsel-ponsel buatan Samsung.

Selain bisa mempunyai tahapan berbeda-beda untuk setiap versi antarmuka sistem, fitur Export di aplikasi Contacts Samsung hanya dapat menyalin nomor telepon dan nama kontak. Data-data seperti alamat email maupun informasi lainnya tidak akan ikut tersalin.

Nomor telepon atau nama kontak berukuran panjang pun bisa saja akan terpotong saat proses penyalinan. Kemampuan penyimpanan kartu SIM di sisi lain juga sangat terbatas di mana bahkan secara umum hanya dapat menampung hingga 250 data.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar