Generasi terbaru ponsel dari lini Galaxy Note yang kerap memberikan berbagai inovasi kini telah dirilis, yakni Samsung Galaxy Note20 dan Galaxy Note20 Ultra.
Duo Samsung Galaxy Note20 Series ini seperti pendahulunya membawa desain mempesona dan premium yang telah menjadi ciri khas dari lini ini. Apalagi balutan berbagai pilihan warna Mystic terbaru semakin menggoda.
Yang paling menarik perhatian dari Samsung Galaxy Note20 Series adalah di bagian layarnya. Kali ini Samsung memberikan dua cita rasa layar yang berbeda untuk Galaxy Note20 dan Galaxy Note20 Ultra.
Sebagai varian tertinggi, Galaxy Note20 Ultra menghadirkan layar Dynamic AMOLED 2X yang memiliki ukuran 6,9 inci dengan resolusi 3088×1440 piksel (496 ppi) dan refresh rate mencapai 120Hz. Desain layar Infinity-O dengan bagian sisi yang melengkung mengikuti alur bodi ponsel membuat layar Galaxy Note20 Ultra terlihat sangat luas dan futuristik.
Sementara Galaxy Note20 menawarkan desain yang lebih klasik dengan layar datar Infinity-O Super AMOLED Plus berbentang 6,7 inci dengan resolusi 2400×1080 piksel (393 ppi). Walaupun tidak mengusung desain layar melengkung, Galaxy Note20 tetap menghadirkan bezel yang tidak kalah tipis.
Layar yang besar ini tentu akan membuat produktivitas sehari-hari menjadi lebih nyaman terutama yang berkaitan dengan pekerjaan seperti membuka e-mail hingga membaca dokumen karena lebih banyak informasi yang ditampilkan dalam satu layar.
Galaxy Note20 juga memberikan pengalaman visual yang memanjakan mata berkat sertifikasi HDR10+ yang mana layarnya dapat memproduksi warna secara akurat.
Akurasi warna tentunya tidak hanya akan meningkatkan pengalaman saat menikmati konten visual, namun juga krusial bagi mereka yang bergelut di dunia desain grafis, fotografi, dan videografi seperti ketika menggambar atau mengedit foto.
Untuk memaksimalkan kemampuan dan fungsi dari layar Galaxy Note20, Samsung pun menyediakan S Pen generasi terbaru yang tersimpan di dalam bodinya. Aksesoris S Pen yang telah menjadi primadona dari lini Galaxy Note ini kini mendapatkan inovasi lebih canggih lagi.
S Pen generasi terbaru ini memiliki 4.096 tingkat tekanan dengan bagian ujung S Pen berdiameter hanya 0,7mm yang akan memberikan pengalaman layaknya menggunakan pena konvensional.
S Pen juga akan memberikan kesan lebih profesional misalnya saat tengah memperlihatkan sebuah slide presentasi ke klien, S Pen dapat digunakan sebagai alat navigasi untuk menggerakan slide. Ini bisa dilakukan berkat implementasi Bluetooth Low-Energy (BLE) yang memungkinkan pengoperasian S Pen dari jarak jauh tanpa harus menyentuh layar.
Kombinasi layar dengan warna akurat serta S Pen yang canggih menjadi alasan kenapa Galaxy Note20 dan Galaxy Note20 Ultra sangat cocok digunakan oleh para pekerja yang ingin selalu aktif produktif dimanapun mereka berada.
Kehadiran S Pen juga akan sangat bermanfaat bagi siapa saja karena mempunyai berbagai keunggulan dibandingkan sentuhan jari. Ujung S Pen yang kecil akan membuat navigasi menjadi lebih akurat baik itu saat sekedar memilih menu hingga menggunakan suatu tool di aplikasi.
S Pen juga sangat membantu ketika ingin menumpahkan ide dalam bentuk coretan yang pastinya memberikan sensasi berbeda dibandingkan hanya sekedar menyentuh layar dengan jari atau papan keyboard virtual.
Dan yang sering kali tidak disadari, menggunakan S Pen akan membuat layar ponsel relatif lebih bersih karena tidak sering terkena sentuhan jari yang kerap meninggalkan bekas mengganggu. Jadi tidak perlu repot harus selalu membersihkan layar dan bisa fokus langsung beraktivitas.
Untuk menunjang segala aktivitas yang dibutuhkan, Samsung membenamkan chipset Exynos 990 64-bit Octa-Core yang menggunakan teknologi fabrikasi 7nm sebagai inti dari Galaxy Note20.
Menemani chipset tersebut, terdapat RAM LPDDR5 8GB untuk kebutuhan multitasking agar dapat menjalankan berbagai aplikasi secara lancar dan nyaman. Sementara untuk penyimpanan internal, Galaxy Note20 menyediakan kapasitas 256GB dan Galaxy Note20 Ultra menghadirkan pilihan 256GB dan 512GB.
Kombinasi spesifikasi tersebut membuat Galaxy Note20 bisa dikatakan sebagai komputer portabel mini yang bisa masuk ke dalam saku. Dengan Galaxy Note20, berbagai pekerjaan dapat dilakukan dengan lancar dimanapun dan kapanpun.
Untuk mengimbangi performa dan layarnya, Galaxy Note20 menggunakan baterai berkapasitas 4.300mAh dan di Galaxy Note20 Ultra berkapasitas 4.500mAh. Dengan baterai besar ini ponselnya dapat digunakan untuk beraktivitas seharian tanpa perlu khawatir daya baterainya habis.
Bagi profesional yang harus terus terhubung setiap saat, memiliki ponsel dengan baterai besar seperti Galaxy Note20 akan sangat membantu sekali karena ponselnya selalu siap sedia untuk digunakan ketika dibutuhkan.
Galaxy Note20 sudah dibekali dengan teknologi 25W Super Fast Charging yang memungkinkan baterai terisi sebanyak 50% hanya dalam waktu 30 menit saja. Dengan teknologi ini tidak perlu menunggu waktu lama untuk kembali produktif menggunakan Galaxy Note20.
Saat ini baik Galaxy Note20 dan Galaxy Note20 Ultra sudah bisa dipesan secara pre-order di Indonesia pada tanggal 6-19 Agustus 2020 di galaxylaunchpack.com dan berbagai e-commerce yang telah bekerja sama dengan Samsung seperti Lazada, JD.ID, Blibli, Shopee, Tokopedia, Eraspace, Bukalapak, Akulaku, Bhinneka.com, Dinomarket, dan Globalteleshop.com.
Untuk harganya Galaxy Note20 dibanderol seharga Rp14.499.000, Galaxy Note20 Ultra 256GB seharga Rp17.999.000, dan Galaxy Note20 Ultra 512GB seharga Rp19.999.000.
Pada masa pre-order ini, pembeli Galaxy Note20 akan mendapatkan e-voucher Galaxy Buds+ senilai Rp2.399.000 dan untuk Galaxy Note20 Ultra mendapatkan e-voucher Galaxy Buds Live senilai Rp2.599.000.
Ditambah lagi bagi yang melakukan pre-order berkesempatan mendapatkan cashback tambahan hingga Rp1.000.000 dari bank yang berpartisipasi.
This extension is not listed in the Chrome Web Store and may have been added without your knowledge. ada tulisan ini caranya gimana???