Gadgetren – Dalam waktu dekat ini Indonesia bakal kedatangan layanan video-on-demand terbaru yang bernama DisneyPlus Hotstar. Penyematan nama Hotstar sendiri merupakan perusahaan OTT nomor satu di India yang telah memiliki kerjasama lisensi dengan DisneyPlus.
Kabar platform DisneyPlus akan menayangkan layanan video streaming di Indonesia datang langsung melalui akun resmi Twitternya @DisneyPlusHSID. “Apakah kalian sudah siap, Indonesia? Mulai streaming 5 September,” tulis admin DisneyPlus Hotstar Indonesia.
Dalam postingannya itu, admin juga memposting sebuah video teaser yang memperlihatkan beberapa cuplikan film produksi Disney seperti Frozen dan Marvel seperti Iron Man, Spiderman, Thor, dan Captain America. Tak hanya itu saja, platform ini juga akan menampilkan film animasi besutan dari rumah produksi Pixar, Star Wars, hingga National Geographic.
Tentunya hal ini menjadi kabar baik buat para penggemar Disney dan Marvel lantaran ada beberapa film mereka yang sempat tertunda ditayangkan pada tahun 2020 ini. Misalnya saja film Mulan yang menjadikan DisneyPlus sebagai kanal untuk perilisan perdananya pada tanggal 4 September 2020 mendatang.
Namun demikian, belum bisa dipastikan film Mulan akan tayang di DisneyPlus Hotstar Indonesia karena platform ini belum resmi diluncurkan. Hal ini dibuktikan saat tim Gadgetren memantau situs disneyplushotstar.id pada hari ini yang hanya menampilkan keterangan ‘kirim update untuk saya’ atau dalam bahasa Inggris ‘keep me update’.
Layanan milik Walt Disney ini sendiri telah beroperasi di wilayah Amerika Serikat, Kanada, dan Belanda sejak November tahun lalu. Kemudian merambah ke India dengan penyematan nama Hotstar setelah nama DisneyPlus, sehingga tayangan yang disuguhkan tidah hanya produksi Disney saja melainkan juga ada film India, F1, hingga sepak bola Liga Inggris.
Kemunculan platform DisneyPlus Hotstar yang akan segera tayang ini juga diharapkan oleh para netizen yang berkomentar di akun Twitter tersebut dibanderol dengan harga langganan yang terjangkau dan tidak seperti layanan Netflix yang sempat diblokir oleh salah satu instansi operator.
Tinggalkan Komentar