ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita

Blind Pre-Order OPPO A9 2020 dengan RAM 8GB Telah Dibuka di Tokopedia

OPPO A9 2020 Blind Preorder

Gadgetren – Beberapa hari lalu, OPPO sudah meluncurkan sebuah teaser mengenai smartphone terbarunya yang bernama OPPO A9 2020.

Smartphone yang satu ini akan mengunggulkan empat kamera belakang dengan kamera utama 48 MP yang dapat menghasilkan foto dengan bagus. OPPO mengatakan bahwa produk ini akan hadir pada pertengahan September 2019 mendatang di Indonesia.

Namun kabar menggembirakannya, OPPO baru saja mengumumkan bahwa Blind Pre-order A9 2020 telah dibuka secara ekslusif di Indonesia melalui OPPO Official Store di market place Tokopedia.

Aryo Meidianto selaku PR Manager OPPO Indonesia mengatakan bahwa OPPO Indonesia akan mengadakan Blind Pre-order smartphone OPPO A9 2020 secara ekslusif pada OPPO official Store di market place Tokopedia.

Aryo juga menambahkan bahwa Blind Pre-order ini akan berlangsung mulai dari tanggal 10 September hingga 17 September 2019. Nantinya bagi kamu yang melakukan Blind Pre-order akan mendapatkan Voucher Blind Pre-order OPPO A9 2020 senilai Rp 100 ribu ditambah kode voucher untuk pengiriman gratis dan Gift Card senilai Rp 500 ribu.

Gift Card senilai Rp 500 ribu ini sendiri akan berbentuk OVO Points setelah OPPO A9 2020 dibeli. Nantinya Gift Card ini akan berupa kode voucher digital yang dikirimkan melalui live chat oleh akun resmi OPPO Official Store setelah konfirmasi pesanan selesai.

Selain dukungan kamera yang menarik, OPPO A9 2020 ini juga akan dilengkapi dengan RAM 8 GB dan storage internal 128 GB. Dengan kombinasi hardware ini memungkinkan smartphone dengan menjalankan aplikasi dengan lancar.

Layar smartphone ini akan memenuhi bagian depan dengan poni berbentuk waterdrop sehingga memungkinkan penggunanya lebih leluasa dalam menonton video, melihat foto, maupun memainkan game.

Meskipun belum diketahui harga resminya, namun OPPO A9 2020 ini diperkirakan akan mempunyai harga di kisaran Rp 3 juta hingga Rp 4 juta. Nantinya smartphone ini juga akan tersedia dalam dua pilihan warna yang menarik.

Sebagai smartphone kelas menengah, OPPO A9 terbaru ini menawarkan fitur dan spesifikasi hardware yang menarik. Bisa dibilang ini merupakan smartphone pertama OPPO di seri A yang menggunakan empat kamera belakang. Menurut kamu, apakah perangkat ini layak untuk dimiliki?

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar