Gadgetren – Di kelas bawah, terdapat dua ponsel yang akan masuk ke radar sebagian orang untuk bahan pertimbangan saat mencari smartphone baru. Keduanya adalah OPPO A5s dan Samsung Galaxy M10.
Keduanya smartphone mengalami berbagai peningkatan dibandingkan dengan smartphone generasi sebelumnya. Selain menawarkan desain yang sudah lebih kekinian, keduanya juga telah dipersenjatai dengan spesifikasi mumpuni.
Namun dari dua smartphone tersebut, smartphone manakah yang layak untuk dipilih? Sebagai bahan pertimbangan, OPPO A5s dibanderol Rp 1.999.000 sementara Galaxy M10 dibanderol Rp 1.699.000.
Perbandingan OPPO A5s vs Samsung Galaxy M10
Aspek | OPPO A5s | Samsung Galaxy M10 |
Layar | 6,2 inci | 6,22 inci |
Resolusi Layar | HD+ (1.520 x 720 piksel) | HD+ (1.520 x 720 piksel) |
Pelindung Layar | Gorilla Glass 3 | n/a |
Chipset | MediaTek Helio P35 (Octa 2,3 GHz) | Exynos 7870 (Octa 1,6 GHz) |
GPU | PowerVR GE8320 | Mali-T830 MP1 |
RAM | 2 GB | 2 GB |
Internal | 16 GB | 16 GB |
OS | ColorOS 5.1 (Android Oreo) | Samsung Experience 9.5 (Android Oreo) |
Kamera Utama | 13 MP (f/2.2) + 2 MP (depth) | 13 MP (f/1.9) + 5 MP (wide) |
Kamera Depan | 8 MP | 5MP |
Sensor | E-Compass, Light Sensor, Proximity Sensor, G-sensor, Accelerometer Sensor, Fingerprint | Light Sensor, Proximity Sensor, Accelerometer Sensor |
Konektivitas | Dual nano-SIM, Micro USB, Wi-Fi, Bluetooth 4.2 | Dual nano-SIM, Micro USB, Wi-Fi, Bluetooth 4.2 |
Baterai | 4.230 mAh | 3.400 mAh |
OPPO A5s vs Samsung Galaxy M10
1. Layar
Dari beberapa segi, OPPO A5s dan Galaxy M10 memiliki layar yang cukup mirip. Keduanya sama-sama menawarkan resolusi HD+ dalam ukuran 6,2 inci untuk OPPO dan 6,22 inci untuk Samsung.
Namun satu hal yang cukup berbeda, OPPO A5s telah dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 3 yang bisa melindungi layar dari goresan, sementara Galaxy M10 tidak diungkapkan apa jenis proteksinya.
2. Kinerja
OPPO A5s menawarkan kinerja yang lebih mumpuni dibandingkan Galaxy M10. Tentu saja, faktor utama yang mempengaruhi hal ini adalah chipset yang digunakan di dalamnya.
Di atas kertas, walaupun sama-sama berbasis ARM Cortex-A53, chipset yang digunakan oleh OPPO A5s dapat dipacu hingga 2,3 GHz yang tentunya mengungguli chipset Galaxy M10 yang hanya bisa sampai 1,6 GHz.
Dalam uji benchmark AnTuTu-nya pun, chipset OPPO A5s bisa menembus skor 86.352 berdasarkan data yang diungkapkan oleh Gizmochina, sementara Galaxy M10 hanya bisa menembus 64.435 berdasarkan uji coba dari AndroidAuthority.
3. Kamera Utama
Soal kamera utama, Galaxy M10 memiliki spesifikasi yang lebih baik. Selain karena memiliki aperture yang lebih kecil sehingga bisa lebih mumpuni dalam mengambil foto di kondisi gelap, perangkat ini telah dilengkapi dengan lensa ultra wide angle.
4. Kamera Depan
Namun di kamera depan, OPPO A5s menawarkan set up kamera yang lebih baik. Hal ini bisa dilihat dari resolusinya yang tinggi, yang mana tentu bisa menawarkan hasil lebih tajam dibandingkan Galaxy M10.
5. Baterai
Selain memiliki kapasitas baterai yang lebih besar, OPPO A5s juga ditunjang dengan pabrikasi chipset yang lebih kecil. Bagi yang belum tahu, MediaTek Helio P35 memiliki pabrikasi 12 nm, sementara Exynos 7870 masih 14 nm.
Secara sederhana, dengan kombinasinya tersebut, OPPO A5s akan menawarkan baterai yang lebih hemat karena chipset yang digunakan dapat bekerja dengan lebih efisien.
6. Fingerprint
Untuk menunjang keamanannya, OPPO A5s sudah dipersenjatai dengan sensor sidik jari yang tertanam di bagian belakangnya. Sementara itu, Galaxy M10 masih mengandalkan fitur face unlock dan beberapa teknologi lawas sebagai alternatifnya.
Tinggalkan Komentar