ASUS TUF Gaming FX507
Tips dan Trik

Cara Menggunakan Dual Kamera di Vivo Y95 Untuk Menghasilkan Foto Berefek Bokeh

Cara Menggunakan Dual Kamera di Vivo Y95 Header

Gadgetren – Y95 merupakan salah satu smartphone besutan Vivo yang telah hadir di Indonesia dengan spesifikasi hardware menarik dan harga terjangkau.

Smartphone yang satu ini dibekali dengan kamera depan yang beresolusi 20 MP sehingga mampu memanjakan pencinta selfie. Sementara dual kamera belakangnya mempunyai kombinasi kamera primer 13 MP + kamera sekunder 2 MP yang dapat menghasilkan foto bokeh dengan instan.

Meskipun dapat menghasilkan foto bokeh, namun sebagaian orang masih penasaran bagaimana mengaktifkan dual kamera ini. Untuk itu bagi Gadgeter yang ingin tahu cara menggunakan dual kamera di Vivo Y95 maka dapat melihat tutorialnya sebagai berikut ini.

Cara Menggunakan Dual Kamera di Vivo Y95

  1. Gadgeter dapat langsung membuka aplikasi kamera bawaan Vivo Y95.
  2. Setelah aplikasi kamera bawaan terbuka, Gadgeter dapat langsung ke menu Take Photo.
  3. Pada bagian atasnya, Gadgeter memiliki mode Bokeh dengan lambang orang di dalam lingkaran.
  4. Setelah mode Bokeh aktif maka aplikasi akan mengarahkan jarak yang pas untuk mengambil foto bokeh.
  5. Selanjutnya, Gadgeter tinggi mencari obyek dan langsung melihat jarak yang sesuai dengan background.
  6. Setelah dirasa tepat, maka Gadgeter dapat langsung mengambil foto.
  7. Hasilnya, foto ini akan memiliki fokus terhadap obyek dan background yang blur.

BIsa dibilang foto bokeh yang dihasilkan ini terasa unik karena memiliki obyek yang fokus ditambah background blur yang berbeda dibandingkan dengan foto biasa. Hampir semua smartphone masa kini mempunyai dual kamera untuk dapat menghasilkan foto bokeh.

Pada Vivo Y95 sendiri, kamera primer 13 MP berfungsi untuk mengambil obyek dan kamera sekunder 2 MP digunakan untuk menentukan kedalaman foto. Dengan kombinasi keduanya, Vivo Y95 mampu memisahkan obyek dan background sehingga penggunanya dapat dengan instan menghasilkan foto bokeh.

Dengan begitu kamera sekunder akan otomatis diaktifkan saat pengguna memilih mode Bokeh tanpa perlu mengaktifkannya sendiri. Hal ini merupakan hal yang baik karena smartphone akan mengoptimalkan foto sebaik mungkin sehingga pengguna tidak perlu repot-repot.

Mudah bukan? Nah kini kamu bisa membuat foto yang lebih menarik lagi dengan mengandalkan dua kamera yang ditawarkan oleh Vivo Y95.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar