ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita Smartphone

Cuma Rp 1 Jutaan! Realme 3 Dirilis dengan Baterai 4230 mAh dan Layar Penuh Berponi

Realme 3 Rilis India Header

Gadgetren – Baru-baru ini Realme secara resmi telah meluncurkan smartphone penerus Realme 2 di India, yakni Realme 3.

Smartphone buatan Realme ini memiliki layar 6,2 inci dengan resolusi HD+ (1520 x 720 piksel), dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass 3, dan beraspek rasio 19:9 yang memenuhi bagian depannya.

Sementara poni atau notch dengan desain Dewdrop masih hadir di bagian atas layarnya. Beralih ke bagian belakangnya, smartphone ini bodi dengan warna gradasi yang terdiri dari Dynamic Black dan Radiant Blue sehingga membuatnya terlihat cantik.

Kamera depan smartphone ini berada di poninya dengan resolusi 13 MP (apertur f/2.0) yang didukung dengan fitur AI Beauty 2.0 sehingga memungkinkan foto selfie atau wefie yang dihasilkan memiliki wajah yang mulus dan menarik.

Pihak Realme sendiri mengklaim bahwa kamera depan produk ini mampu mengidentifikasi 296 titik wajah sehingga membuat foto selfie menjadi lebih bagus. Bahkan kemampuan ini pun dimanfaatkan fitur Face Unlock untuk mendeteksi wajah dengan lebih akurat.

Sementara dua kamera belakangnya memiiki kombinasi 13 MP (apertur f/1.8) + 2 MP (apertur f/2.4), PDAF fast focusing, dan LED Flash yang dapat menghasilkan foto bokeh (background blur) secara instan dan rapi.

Selain itu, fitur multi-frame noise reduction, hybrid HDR, AI beauty 2.0, night scape mode, dan AI Scene Recognition mendukung kemampuan dari dua kameranya. Sekilas, AI Scene Recognition ini memungkinkan aplikasi kameranya dapat mendeteksi scene atau suasana terbaik ketika foto diambil.

Beralih ke spesifikasi hardware utama, Realme 3 ini diotaki oleh chipset MediaTek Helio P70 Octa-core yang memiliki performa bertenaga melebihi Snapdragon 636 dan Snapdragon 660. Bahkan chipset yang satu ini memiliki skor AnTuTu melebihi 143 ribu poin.

Untuk mengimbangi kemampuan chipset tersebut, Realme 3 juga dilengkapi dengan RAM yang mempunyai pilihan 3 GB atau 4 GB dan storage internal 32 GB atau 64 GB yang dapat ditambahkan microSD.

Baterainya sendiri memiliki kapasitas 4230 mAh yang dapat bertahan hampir seharian dalam pemakaian normal. Sistem operasinya pun telah menggunakan ColorOS 6.0 berbasiskan Android 9 Pie dengan beragam fitur yang menarik.

Sensor fingerprint juga masih dihadirkan pada bagian belakang smartphone yang satu ini. Tak ketinggalan, dukungan dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, WiFi, dan Bluetooth telah hadir di dalamnya.

Realme 3 ini dijual di India dengan harga yang mencapai 8.999 Rupee atau sekitar Rp 1,8 juta untuk varian RAM 3 GB + storage internal 32 GB dan 10.999 Rupee atau sekitar Rp 2,2 juta untuk varian RAM 4 GB + storage internal 64 GB.

[Sumber : Gizmochina]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar