ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita

Smartfren 4G LTE GSM+ Resmi Meluncur, Bisa Dapat Bonus Kuota 37GB Loh!?

Smartfren 4G GSM Plus Header

GADGETREN – Smartfren sebagai salah satu yang terdepan dalam mengadopsi konektivitas 4G telah meluncurkan kartu perdana Smartfren 4G LTE GSM+ atau kartu Gaya Semau-Mu.

Smartfren sebelumnya telah menghadirkan berbagai paket internet yang sangat menarik seperti paket Limitless yang dapat diatur besaran kuota yang diinginkan baik itu untuk kuota internet, nelpon, atau SMS. Dengan cakupan jaringan yang sangat luas, pastinya kartu perdana Smartfren 4G LTE GSM+ ini akan menarik pelanggan baru dan membuat senang pelanggan setia.

Apa itu Smartfren 4G LTE GSM+ ?

Produk 4G LTE GSM+ merupakan paket starter atau pemula yang hadir khusus untuk pengguna yang menggunakan smartphone Samsung, Lenovo, dan Oppo tertentu dan pastinya sudah mendukung jaringan konektivitas 4G LTE.

Paket ini dihadirkan sebagai pembuktian kalau Smartfren akan mendukung pengguna dari berbagai kalangan yang menggunakan perangkat mulai kelas bawah hingga kelas premium yang mendukung band 5 dan band 40 selain perangkat Andromax. Ditambah lagi ini bukan program bundling sehingga selama kamu sudah memenuhi syarat maka dapat menggunakan paket ini.

Perangkat yang mendukung merupakan Samsung Note 5, seri Samsung S, seri Samsung A, sei Samsung J, Lenovo Vibe K5, Lenovo Vibe K5 Plus, Lenovo K6 Power, Lenovo K6 Note, Lenovo A6010, Oppo A39, Oppo F1 Plus, dan seri Motorola Z.

Smartfren 4G GSM Plus Daftar HP

Apa saja yang akan kamu dapat?

Bagi kamu yang menggunakan kartu perdana Smartfren 4G LTE GSM+ akan langsung mendapatkan bonus kuota 3GB setelah melakukan aktivasi. Selanjutnya kamu juga bisa mendapatkan bonus isi ulang pertama sebesar 10GB dan bonus kuota internet 2GB setiap bulannya. Bonus kuota ini dapat digunakan 24 jam selama 30 hari tanpa putus. Jadi jika ditotalkan maka kamu akan mendapatkan bonus hingga 37GB selama satu tahun.

Smartfren 4G GSM Plus Bonus Kuota

Cara daftar Smartfren 4G GSM

Untuk bisa menikmati paket super murah dari Smartfren ini, kamu harus datang langsung ke outlet resmi Smartfren dan meminta kartu perdana 4G GSM+. Setelah itu kamu tinggal melakukan aktivasi paket dengan cara download aplikasi MySmartfren yang tersedia di Google PlayStore.

Jika sudah sukses melakukan aktivasi, jangan lupa untuk langsung mengisi ulang pulsa untuk bisa mendapatkan bonus kuota internet sebesar 2GB. Menarik bukan? Jangan sampai ketinggalan, karena kartu perdana ini terbatas loh.

Tentang penulis

Fauzi Rasyad

Editor Gadgetren yang telah berkecimpung sebagai penulis seputar teknologi sejak tahun 2015. Dunia komputer hingga smartphone sudah cukup lama ia geluti karena memang tertarik melihat perkembangan teknologi yang semakin canggih dari tahun ke tahun.

Tinggalkan Komentar

5 Komentar