ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita

Bocoran Android Misterius Nokia Pixel. Bagaimana spesifikasinya?

Nokia C1 pakai Android atau Windows 10

Ajang Mobile World Congress (MWC) 2017 akan menjadi debut kembalinya Nokia ke industri smartphone. Satu persatu desain dan spesifikasi ponsel Android buatan Nokia mulai terungkap. Kini giliran smartphone entry-level Nokia yang bocor.

Smartphone yang dinamai Nokia Pixel baru-baru ini muncul di situs Geekbench. Sebagai smartphone murah, spesifikasinya memang tergolong biasa-biasa saja. Sisi performanya dibekali prosesor Dual-Core 1,19 GHz dengan chipset Snapdragon 200, RAM 1 GB, dan GPU Adreno 302.

nokia-pixel-leak-geekbench

Menariknya, Pixel versi Nokia kabarnya dibekali teknologi Quick Charge 3.0 untuk pengisian baterai lebih cepat dan memakai OS Android 7.0.1 Nougat. Sementara dalam uji performa, smartphone ini memperoleh skor 404 untuk uji single-core dan skor 661 untuk uji multi-core. Satu hal yang belum pasti, apakah Nokia benar-benar menggunakan nama yang persis dengan smartphone anyar Google.

Tak hanya yang murah saja, tapi Nokia akan menghadirkan flagship dengan layar 5,2 dan 5,5 inci yang menggunakan Qualcomm Snapdragon 820 Quad-core. Smartphone kelas atas ini juga dibekali kemampuan untuk tahan terhadap air. Apakah benar? Kita tunggu saja kehadirannya tahun depan.

[Sumber: phonearena]

Tinggalkan Komentar