Nampaknya vendor asal Tiongkok, Vivo, sedang gencar mengembangkan smartphone pada tahun 2016 ini. Setelah menghadirkan Vivo Xplay 5 dan Xplay 5 Elite, kini terdapat bocoran spesifikasi smartphone terbarunya, yaitu Vivo V3 Max.
Spesifikasi smartphone yang satu ini terungkap dari situs resmi TENAA. Dalam situs tersebut, terlihat Vivo V3 Max menggunakan prosesor Octa-core berkecepatan 1,5 GHz, RAM 3 GB, dan penyimpanan internal 32 GB yang dapat ditambahkan microSD.
[sumber gambar : TENAA]
Untuk layar sentuhnya memiliki lebar 5,5 inci yang berteknologi TFT dan beresolusi Full HD. Sistem operasi yang diusungnya pun menggunakan Android 5.1.1 Lollipop.
Terlihat juga, pada desain casing belakangnya Vivo V3 Max tersemat pemindai sidik jari layaknya smartphone masa kini. Namun sayangnya, belum terdapat bocoran mengenai harga dan waktu peluncuran dari Vivo V3 Max ini.
[via GSMArena]
Tinggalkan Komentar