ASUS TUF Gaming FX507
Berita

Sony Xperia Z5 Compact Mendapatkan Update Android 6.0 Marshmallow

Xperia Z5 Compact

Sony Xperia Z5 merupakan smartphone flagship Sony pada seri Xperia Z. Smartphone ini sendiri memiliki 3 varian yang terdiri dari Sony Xperia Z5, Z5 Premium, dan Z5 Compact.

Menariknya, kemarin secara resmi Sony merilis update Android 6.0 Marshmallow untuk Xperia Z5 Compact. Ukuran update sistem operasi dari Xperia Z5 Compact ini lebih kecil dibandingkan update dari Xperia Z5.

Beberapa negara Eropa yang telah mendapatkan update ini adalah Inggris dan Finlandia. Pada negara Inggris, file dari update Android 6.0 Marshmallow ini memiliki ukuran 1,1 GB dan versi software 32.1.A.1.163.

Fitur – fitur yang hadir pada Android 6.0 Marshmallow ini adalah Direct Share, permissions system terbaru, dan Doze Mode untuk membuat baterai smartphone menjadi lebih hemat serta tahan lama.

Update ini sendiri akan bergulir secara bertahap ke berbagai negara sehingga bagi pembaca yang belum mendapatkan update ini harus bersabar.

[via GSMArena]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar