ASUS TUF Gaming FX507
Berita

ZTE Akan Segera Merilis Smartphone Nubia Z11, Ini Bocoran Spesifikasi Hardware yang Dimilikinya ?

ZTE Nubia

Hari ini dalam akun resmi Weibo milik ZTE Nubia telah ditampilkan sebuah teaser yang menggoda dimana akan terjadi pengumuman pada tanggal 5 Januari 2016.

Menurut informasi yang dilansir dari GSMArena, terlihat bahwa ZTE akan merilis smartphone flagship terbarunya yakni Nubia Z11. Smartphone yang satu ini memiliki layar dengan layar melengkung tanpa bezelĀ 5,2 inci yang beresolusi qHD, prosesor Snapdragon 820, RAM 4 GB, kamera belakang 20,7 MP, kamera depan 13 MP, dan penyimpanan internal sebesar 128 GB.

Selain itu, dikabarkan juga bahwa smartphone ini akan memiliki pemindai sidik jari pada bagian belakang casing yang menggunakan logam. ZTE sendiri baru bisa meluncurkan situs internasional atau mungkin toko online untuk merek Nubia pada 5 Januari 2016.

Untuk itu, kita tunggu saja apakah benar Nubia ZTE Nubia Z11 akan diumumkan pada tanggal 5 Januari 2016 yang keluar dengan spesifikasi yang telah dibocorkan tersebut.

nubia z11

[viaĀ GSMArena].

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar