ASUS TUF Gaming FX507
Berita

Prosesor Monster, Snapdragon 820 Tembus Skor Antutu 131.648

Gambar Resmi Qualcomm Snapdragon 820

Kemarin secara resmi Qualcomm meluncurkan prosesor terbaru mereka yakni Qualcomm Snapdragon 820 di Tiongkok. Selain itu, Qualcomm juga memamerkan smartphone versi prototype yang menjalankan prosesor ini.

Dalam smartphone versi prototype ini telah disematkan prosesor Snapdragon 820, RAM 3 GB, layar beresolusi 2K, kamera utama 21 MP, dan sistem operasi Android 6.0.

Untuk pengujiannya menggunakan aplikasi Antutu Benchmark versi 6.0. Menariknya, hasil yang fantastis muncul setelah smartphone dengan Snapdragon 820 ini berhasil dilakukan pengujian.

snapdragon 820[sumber gambar : GizChina]

Hasil yang muncul pada Antutu Benchmark versi 6.0 terhadap Snapdragon 820 adalah skor 131.648. Selain itu, hasil ini juga mengalahkan skor Exynos 8890 untuk Samsung Galaxy S7 yang hanya 103.692.

Menurut bocoran, beberapa perusahaan yang akan menggunakan prosesor ini adalah Xiaomi, LeTV, Huawei, Vivo, Oppo, Meizu, dan masih banyak lagi. Untuk itu, kita tunggu saja kehadiran smartphone bertenaga dengan menggunakan Snapdragon 820.

[via GizChina]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar