ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Tips dan Trik Aplikasi

Harga Paket Vidio Piala Dunia Untuk Nonton World Cup Qatar 2022

 Paket Vidio Piala Dunia Header

Gadgetren – Sebagai salah satu layanan video streaming asal Indonesia, Vidio telah menghadirkan beragam konten video streaming dan on demand mulai dari serial, mini drama, film, hingga olahraga (sepakbola, bola basket, Formula 1, dan lainnya).

Menariknya lagi, Vidio sendiri menghadirkan banyak konten sepakbola mulai dari Liga Inggris, Liga Champion, hingga Piala Dunia. Apalagi momen Piala Dunia atau World Cup Qatar 2022 sedang berlangsung dari pertengahan November hingga Desember 2022.

Hal inilah yang membuat para pencinta sepakbola di Indonesia mencari rincian dan langganan paket Vidio untuk menonton World Cup Qatar 2022 melalui situs maupun aplikasi mobile resmi Vidio.

Untuk paket Vidio Piala Dunia sendiri hadir dengan tiga pilihan yang terdiri dari FIFA World Cup Qatar 2022 untuk semua perangkat, FIFA World Cup Qatar 2022 khusus handphone dan Tablet, serta Diamond (EPL) & FIFA World Cup Qatar 2022.

Harga Paket Vidio: Piala Dunia

  • Semua Perangkat: Rp89.000
  • Khusus Handphone dan Tablet: Rp59.000

Semua paket ini akan mendapatkan konten-konten Piala Dunia termasuk pertandingan, highlight, dan siaran ulang selama World Cup Qatar 2022 berlangsung. Terdapat 50 konten Platinum pilihan seperti Serigala Terakhir The Movile, Angel Has Fallen, Love For Sale, dan masih banyak lagi.

Bagi kamu yang berlangganan FIFA World Cup Qatar 2022 hanya bisa menonton di 1 perangkat pada waktu yang sama. Untuk menonton konten World Cup, kamu perlu memastikan perangkat (handphone, TV, laptop, atau tablet) telah mendukung fitur DRM yang digunakan dengan mengeceknya melalui halaman berikut.

Nantinya konten World Cup 2022 tersedia hingga Desember 2022. Semua paket ini pun tidak memberikan hak untuk nonton bareng sehingga kamu memerlukan izin terpisah ke pihak Vidio apabila ingin melakukannya dengan menggunakan paket ini.

Selanjutnya apabila kamu ingin mendapatkan paket yang lebih lengkap lagi dimana World Cup Qatar 2022 digabungkan dengan beragam acara olahraga lain seperti Liga Champion, Liga Eropa, NBA dan lainnya dapat memilih Diamond (EPL) & FIFA World Cup Qatar 2022.

Diamond (EPL) & FIFA World Cup Qatar 2022

  • Konten Piala Dunia seperti livestreaming World Cup, highlight, dan siaran ulang
  • Konten Diamond
  • Siaran Priemier League dan semua konten olahraga (Liga Champion, Liga Eropa, NBA, BRI Liga 1, Liga 2, Beni (1 & 3), WTA, IBL, dan lainnya
  • Vidio Original Series
  • Serial Korea
  • Film Hollywood dan lokal
  • TV Internasional
  • Masa aktif hingga 1 Tahun
  • Harga Rp569.000

Dengan lebih banyak fitur dan konten yang ditawarkan, tentunya membuat Diamond (EPL) & FIFA World Cup Qatar 2022 menjadi paket terlengkap yang dihadirkan Vidio agar kamu dapat menikmati beragam konten menarik.

Cara Berlangganan Paket Vidio Piala Dunia

Melalui Aplikasi Vidio

  • Akses aplikasi Vidio di handphone
  • Login akun Vidio
  • Pilih menu Account and Settings berikon tiga garis di bagian kanan atas
  • Selanjutnya, pilih menu Subscriptions and Purchases
  • Klik opsi Subscribe to Premier
  • Pilih paket Piala Dunia sesuai keinginan dan tekan tombol Pilih Paket
  • Pilih Jenis paket dan tekan tombol Beli
  • Selanjutnya, kamu diminta untuk melakukan pembayaran menggunakan Google Pay atau Apple Pay
  • Setelah berhasil, maka kamu akan mendapatkan SMS dan email notifikasi tentang paket

Melalui Situs Vidio

  • Akses situs Vidio melalui browser
  • Login akun Vidio
  • Tekan tombol Langganan di bagian kanan atas
  • Tentukan paket Vidio Piala Dunia yang akan dibeli dan tekan tombol Pilih Paket
  • Pilih Jenis Paket dan tekan tombol Beli
  • Pilih metode pembayaran yang tersedia
  • Setelah paket selesai dibeli, maka kamu akan mendapatkan SMS dan email notifikasi

Sebagai catatan, metode pembayaran untuk berlangganan paket Vidio Piala Dunia melalui situs resmi lebih bervariasi karena dapat menggunakan kode Voucher, OVO, DANA, Alfamart, Kredivo, Shopee Pay, kartu debit, kartu kredit, Google Pay, atau Apple Pay.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar