ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita Laptop / PC Unik

Scanner Mouse LSM-100, Mouse yang Bisa Jadi Scanner Sekaligus

scanner mouse lg

Terkadang scanner untuk memindai dokumen tidak praktis untuk digunakan. Hal ini dikarenakan bentuknya yang besar dan tidak mudah dibawa-bawa. Namun LG memiliki inovasi scanner yang disematkan dalam sebuah mouse yaitu Scanner Mouse LSM-100.

Scanner Mouse LSM-100 ini terbilang praktis karena bentuknya yang kecil layaknya mouse biasa yang mudah dibawa dan dimasukkan ke dalam tas. Scanner Mouse ini memiliki laser sensor pada bagian bawah yang berfungsi untuk memindai gambar maupun dokumen hingga 320 dpi.

Nantinya ketika akan memindai dokumen, pengguna cukup menekan tombol scan yang berada di samping mouse dan menggeser mouse ke area yang akan dipindai. Dengan cara seperti ini membuat dokumen maupun gambar yang dipindai dapat berukuran sangat besar.

Menariknya, mouse ini pun memiliki jenis scanner OCR (Optical Character Recognition) yang memungkinkan tulisan dari hasil pindai dokumen di komputer dapat diedit. Nantinya pengguna mouse ini dapat membuat hasil pindaiannya menjadi format JPEG, TIFF, PNG, BMP, XLS, DOC, dan PDF. Mouse ini juga kompatibel dengan aplikasi seperti Microsoft Office dan Adobe Photoshop.

Tentunya menarik menggunakan Scanner Mouse ini karena dapat menjadi mouse dan scanner sekaligus. Selain itu, ringan dan mudah untuk dibawa ke manapun. LG membanderol mouse ini dengan harga Rp 1.050.000 di Indonesia.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar