Hadirnya ponsel Nokia berbasis Android sebentar lagi tampaknya akan menjadi kenyataan. Vendor asal Finlandia ini sedang menyiapkan dua seri smartphone Android. Kabar ini pertama kali diketahui dari bocornya spesifikasi di internet.
Dua ponsel berbasis Android dari Nokia, memiliki ukuran layar yang berbeda. Versi pertama menggunakan layar 5,2 inci. Sementara versi lainnya akan menggunakan layar 5,5 inci, demikian dikutip dari Ubergizmo.
Menariknya, kedua versi tersebut diprediksi berteknologi layar 2K. Performanya akan menggunakan prosesor kelas atas Snapdragon 820 buatan Qualcomm. Selain itu, dikabarkan kedua smartphone tersebut tahan terhadap air dan debu dengan adanya sertifikat IP68.
Rumornya smartphone Nokia tersebut dinamai Nokia P1. Meski belum diketahui versi Android apa yang digunakan, isunya Nokia terbaru akan menggunakan Android 7.0 Nougat. Perlu diketahui bahwa smartphone ini bukan buatan Microsoft karena kontrak dengan Nokia telah berakhir pada 2015 lalu.
Sayangnya, kedua ponsel anyar ini disebut-sebut hanya dijual di Tiongkok saja. Belum dapat dipastikan apakah nantinya dipasarkan secara internasional. Kita tunggu saja kejutan apa yang dihadirkan Nokia untuk kembali bersaing di pasar ponsel.
[Via Ubergizmo]
Tinggalkan Komentar