Gadgetren – Meskipun mengusung konfigurasi mesin yang terlihat serupa dengan vivo V40 Lite 4G, terdapat sejumlah peningkatan menarik yang dibawa oleh perangkat vivo V50 Lite 4G sebagai penerusnya.
Oleh karena itu, sangat wajar apabila vivo V50 Lite 4G meluncur dengan harga yang sedikit lebih mahal. Perangkat baru tersebut tersedia mulai dari Rp3.599.000 yang notabene terhitung setara dengan varian tertinggi dari vivo V40 Lite 4G.
Namun tentu saja, berbagai peningkatan yang dibawanya juga diikuti dengan sejumlah penyesuaian. Kamu yang berencana meminang vivo V50 Lite 4G sebagai pengganti vivo V40 Lite 4G pun perlu mempertimbangkannya secara matang-matang.
Perbedaan vivo V50 Lite 4G Vs vivo V40 Lite 4G
Secara teknis, bodi vivo V50 Lite 4G mempunyai ukuran yang tidak jauh berbeda dari vivo V40 Lite 4G. Keduanya bahkan tercatat mempunyai ketebalan yang sama di mana hanya sekitar 7,79mm.
Meskipun begitu, vivo V50 Lite 4G menariknya dilengkapi baterai dengan kepadatan lebih tinggi. Ini membuat perangkat tersebut mempunyai kapasitas penyimpanan daya lebih besar dibanding pendahulunya.
Kapasitas baterai perangkat tersebut tercatat meningkat sekitar 30 persen. Saat vivo V40 Lite 4G sebelumnya hanya mampu menampung hingga 5.000mAh, vivo V50 Lite 4G kini bisa sampai 6.500mAh.

vivo V50 Lite 4G
Dengan baterai yang lebih besar, vivo V50 Lite 4G tentunya mempunyai siklus pemakaian harian yang lebih panjang. Perangkat tersebut dapat menyala lebih lama ketimbang vivo V40 Lite 4G.
Berdasarkan uji laboratorium pihak vivo, baterai vivo V50 Lite 4G dapat bertahan hingga 27,4 jam sementara vivo V40 Lite 4G hanya 15 jam saat digunakan untuk memutar video YouTube secara terus-menerus.
Selaras dengan peningkatan kapasitas baterainya, dukungan pengisian daya yang dibawa oleh vivo V50 Lite 4G kini juga lebih cepat. Perangkat tersebut sudah menggunakan teknologi 90W FlashCharge sedangkan vivo V40 Lite 4G hanya 80W FlashCharge.
Saat dipasangkan dengan adaptor yang sesuai, teknologi 90W FlashCharge milik vivo V50 Lite 4G diklaim hanya memerlukan waktu sekitar 52,5 menit untuk mengisi baterai dari kapasitas 1 hingga 100 persen.
Sementara dalam uji pemakaian yang dilakukan oleh Tim Gadgetren, teknologi 80W FlashCharge vivo V40 Lite 4G memerlukan waktu lebih dari 58 menit. Pengisian padahal sudah dilakukan mulai dari kapasitas 10 persen.
Menariknya, berbagai peningkatan di sektor daya pada vivo V50 Lite 4G juga diikuti dengan jaminan pemakaian yang lebih panjang. Perangkat tersebut dilengkapi dengan 5-Year Battery Health saat saudaranya hanya 4-Year Battery Health.
Dalam hal ini, kesehatan baterai vivo V50 Lite 4G diklaim tidak akan berkurang sampai di bawah 80 persen setelah lima tahun pemakaian aktif sedangkan saudaranya hanya empat tahun.

vivo V40 Lite 4G
Selain unggul di sektor daya, vivo V50 Lite 4G juga mempunyai keandalan pemakaian yang lebih tinggi. Perangkat tersebut disebut-sebut mengusung bodi yang lebih tahan banting daripada vivo V40 Lite 4G.
Ketangguhan bodinya pun sudah terbukti dalam pengujian internal vivo. Perangkat tersebut berhasil lolos dari uji jatuh hingga sebanyak 42 ribu kali sementara vivo V40 Lite 4G hanya sampai 32 ribu kali.
Di sisi lain, ketangguhan vivo V50 Lite 4G juga terbukti lewat standar militer MIL-STD 810H untuk ketahanan terhadap guncangan maupun sertifikat bintang lima dari SGS untuk ketahanan jatuh. Keduanya belum dimiliki oleh vivo V40 Lite 4G.
Fitur tahan air milik vivo V50 Lite 4G juga tercatat lebih kuat. Meskipun belum tersertifikasi dengan IP Rating, perangkat tersebut sudah mempunyai proteksi yang diklaim setara dengan IP69 saat saudaranya hanya mengemas IP64.
Pihak vivo menyebutkan bahwa vivo V50 Lite 4G mampu bertahan pada uji semprotan water jet hingga tiga menit dan tes hujan selama 12 jam. Sedangkan dengan IP64, vivo V40 Lite 4G secara teknis hanya tahan terhadap percikan air saja.
Peningkatan yang diusung vivo V50 Lite 4G juga terlihat pada bagian layarnya. Perangkat menengah tersebut kini mempunyai panel dengan ukuran yang sedikit lebih luas dibanding pendahulunya.
Layar perangkat tersebut kini membentang hingga 6,77 inci dan mendukung tampilan sampai 2392 x 1080 piksel. Sementara pada vivo V40 Lite 4G, panelnya hanya berukuran 6,67 inci dengan resolusi 2400 x 1080 piksel.
Yang tak kalah menggoda, bingkai layar vivo V50 Lite 4G kini juga semakin tipis. Tepi bagian atas menyusut sekitar 30 persen, bawah 31 persen, dan samping 26 persen jika dibandingkan vivo V40 Lite 4G.
Perangkat menengah tersebut kini mempunyai rasio layar ke bodi mencapai 94,21 persen. Meningkat dari vivo V40 Lite 4G yang sebelumnya hanya mempunyai sekitar 91,9 persen.
Sayangnya dengan berbagai peningkatan yang diusungnya, vivo V50 Lite 4G kini tidak lagi dilengkapi dengan dukungan untuk memasang kartu media eksternal. Perangkat vivo V40 Lite 4G padahal sebelumnya masih mendukung pemasangan MicroSD hingga 1TB.
Tinggalkan Komentar