ASUS Vivobook S 14 OLED (M5406)
Smartphone

Hands-On vivo V50 Lite 5G – Tahan Banting dan Tahan Semprotan Air

vivo-V50-Lite-5G-AllColor

Gadgetren – Sebelum diluncurkan secara resmi di Tanah Air, vivo Indonesia secara resmi mengadakan acara hands-on vivo V50 Lite 5G di Lands End PIK 2.

Dalam kesempatan tersebut, tim Gadgetren berkesempatan secara langsung untuk memegang mencicipi vivo V50 Lite 5G. Bisa dibilang ponsel ini terasa tipis karena mempunyai ketebalan 7,79mm.

Bodi belakang ponsel ini pun mempunyai desain yang terlihat premium dengan tiga pilihan warna yang terdiri dari All Gold, So Purple, dan Just Black. Kebetulan saya mendapatkan vivo V50 Lite 5G yang berwarna All Gold yang didominasi dengan warna emas yang berkilau.

vivo-V50-Lite-5G-Back

Masih pada bagian belakangnya, terdapat housing berbentuk kotak lengkung dengan dua lingkaran besar yang berisikan kamera serta ditambah Aura Light Portrait. Sementara untuk frame di bagian sisinya menggunakan desain datar.

Pada sisi bawahnya terdapat SIM Tray, port USB Type-C, mikrofon, dan lubang speaker. Sementara pada sisi atasnya terdapat lubang speaker dan mikrofon. Beralih ke sisi kanannya terdapat tombol Volume dan Power.

Secara kasat mata, ponsel ini mempunyai layar 6,77 inci P-OLED dengan resolusi Full HD+, dan bezel tipis yang memenuhi bagian depan sehingga mampu menampilkan konten secara luas dan jernih.

vivo-V50-Lite-5G-Layar

P-OLED sendiri menggunakan bahan plastik sehingga membuat panel layarnya ini lebih fleksibel dibandingkan G-OLED yang berbahan kaca. Berkat refresh rate 120Hz, layarnya dapat menampilkan gerakan transisi antar menu yang halus.

Perangkat ini mempunyai baterai 6.500mAh yang diklaim dapat bertahan selama 10 jam untuk memainkan game, 14 jam untuk navigasi peta, 15 jam untuk menjalankan video, 27 jam untuk menonton film, atua 73 jam untuk memutar lagu.

Terdapat fitur 90W FlashCharge yang dapat membuat pengisian daya baterai perangkat ini berjalan dengan cepat. vivo V50 Lite 5G juga mempunyai fitur Reverse Charging yang memungkinkannya menjadi powerbank bagi ponsel lain.

vivo-V50-Lite-5G-Camera

Perangkat ini memiliki sertifikasi MIL STD 810-H dan SGS 5-Star Drop Resistance yang membuktikannya telah tahan banting dan benturan. Sementara sertifikasi IP69 membuktikan vivo V50 Lite 5G telah tahan terhadap debu dan semburan air.

Dari sektor fotografi, vivo V50 Lite 5G hadir dengan dua kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP bersensor Sony IMX822 dan ultrawide. Sementara kamera depannya mempunyai resolusi 32 MP.

Dalam acara tersebut, saya juga berkesempatan untuk mengikuti beberapa aktivitas untuk menguji kemampuan dari vivo V50 Lite 5G, seperti uji tahan banting, uji tahan air, kelenturan layar, dan Circle to Search.

vivo-V50-Lite-5G-HalfLayarBawah

Pada booth uji tahan banting, beberapa kali buah kelapa dijatuhkan tepat di atas vivo V50 Lite 5G. Hasilnya layar dan bodi perangkat tetap dalam kondisi yang bagus tidak ada kerusakan sama sekali.

Selain itu, saya juga mencoba untuk menjatuhkan vivo V50 Lite 5G beberapa kali ke lantai. Hasilnya pun tetap sama dengan kondisi dari layar dan bodinya yang bisa dibilang masih aman tanpa ada goresan sama sekali.

Pada boot uji tahan air, ponsel ditembak air dengan menggunakan watergun yang berisikan kopi dan susu. Setelah ditembak, vivo V50 Lite 5G masih dapat menyala dan berfungsi secara normal.

vivo-V50-Lite-5G-HalfBawah

Untuk booth kelenturan layar, diperlihatkan bahwa ponsel ini menggunakan layar berjenis P (Plastic) – OLED yang dapat secara lentur untuk dibengkokkan. Bisa dibilang ini salah satu keunggulan layar V50 Lite 5G dibandingkan V50 dengan layar G (Glass) – OLED yang tidak bisa dibengkokkan sama sekali.

Terakhir booth Circle to Search, saya diberikan pertanyaan yang jawabannya dapat dicari dengan menggunakan beberapa properti yang berada di booth dan langsung dicari menggunakan fitur Circle to Search secara mudah.

Pada saat acara hands-on tersebut, harga resmi dari vivo V50 Lite 5G belum diungkapkan sama sekali. Kamu bisa mendapatkan informasi mengenai harganya pada acara peluncuran resminya yang jatuh pada tanggal 17 April 2025 pukul 13.00 WIB yang disiarkan secara langsung melalui akun resmi YouTube, Facebook, Instagram, maupun X dari vivo Indonesia.

ASUS Vivobook S 14 OLED (M5406)

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar