ASUS Vivobook S 14 OLED (M5406)
Smartphone

Xiaomi 15 Vs Xiaomi 15 Ultra – Perbedaan Spesifikasi dan Fitur

Gadgetren – Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Ultra hadir dengan performa yang bertenaga berkat penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Elite (3nm) Octa-Core 4,32 GHz.

Meskipun sama-sama didukung sistem pendingin, namun Xiaomi 15 Ultra dilengkapi sistem Xiaomi 3D Dual-Channel IceLoop yang teknologinya lebih canggih dibandingkan Xiaomi 15 dengan sistem Xiaomi IceLoop.

Dengan bezel yang kecil, layar dari kedua ponsel terlihat memenuhi bagian depannya sehingga dapat menampilkan konten secara luas. Terdapat juga punch hole yang berguna untuk menyimpan kamera depan dan meminimalisir bezel bagian atas.

Bedanya Xiaomi 15 Vs Xiaomi 15 Ultra

Xiaomi 15 menggunakan layar 6,38 inci dengan teknologi AMOLED, refresh rate 120Hz, resolusi 2670 x 1200 piksel, dan dilindungi Xiaomi Shield Glass. Sedangkan Xiaomi 15 Ultra dilengkapi layar 6,73 inci dengan teknologi AMOLED, refresh rate 120Hz, resolusi 3200 x 1440 piksel, dan dilindungi Xiaomi Shield Glass 2.0.

Pada saat beralih ke bagian belakang terlihat perbedaannya, dimana Xiaomi 15 mempunyai kotak lengkung yang berisikan empat lingkaran dengan susunan matriks 2 x 2 dan tulisan Leica. Sedangkan Xiaomi 15 Ultra mempunyai lingkaran besar yang di dalamnya terdapat 5 lingkaran dan tulisan Leica.

Walaupun sama-sama didukung Leica, namun konfigurasi kamera dari kedua ponsel ini berbeda. Xiaomi 15 mempunyai tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP bersensor Light Fusion 900, ultrawide 50 MP, dan telefoto 50 MP.

Sementara Xiaomi 15 Ultra mempunyai empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP bersensor Sony LYT-900 dengan ukuran 1 inci, telefoto periskop 200 MP, telefoto 50 MP, dan ultrawide 50 MP.

Xiaomi 15 Ultra

Xiaomi 15 Ultra

Kamera telefoto periskop dari Xiaomi 15 Ultra mampu membidik objek dari jarak jauh dengan 4,3x Optical Zoom. Namun semua ponsel ini sudah dibekali dengan kamera depan yang beresolusi 32 MP.

Mengingat sensornya yang 1 inci, kamera utama Xiaomi 15 Ultra mampu menghasilkan foto yang lebih bagus dibandingkan dengan Xiaomi 15. Apalagi Xiaomi 15 Ultra mempunyai telefoto periskop beresolusi besar dengan Optical Zoom yang jauh.

Semua ponsel ini sudah dilengkapi dengan Xiaomi HyperOS 2 berbasiskan Android 15 yang sudah dilengkapi dengan berbagai fitur Xiaomi HyperAI seperti AI Writing, AI Voice Recognition, AI Interpreter, AI Search, dan AI Dynamic Wallpaper.

Untuk mendukung pengisian daya baterai yang cepat, keduanya telah dilengkapi dengan fitur 90W HyperCharge. Namun dari sisi kapasitas baterai, Xiaomi 15 Ultra dilengkapi baterai 5.410mAh yang mana sedikit lebih besar dibandingkan Xiaomi 15 dengan 5.240mAh.

Xiaomi 15 Feature

Xiaomi 15

Keduanya memiliki sertifikasi IP68 yang membuktikannya tahan terhadap debu dan air hingga kedalaman 1,5 meter dengan waktu maksimal 30 menit. Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Ultra juga mempunyai fitur NFC (Near Field Communication) yang memudahkan penggunanya untuk pembayaran digital maupun pengisian saldo kartu e-money.

Terdapat juga perbedaan dari sisi harga, dimana Xiaomi 15 Ultra mempunyai harga Rp16.999.000 untuk RAM 16 GB + penyimpanan 512 GB dan Rp19.999.000 untuk RAM 16 GB + penyimpanan 1 TB.

Sementara Xiaomi 15 mempunyai harga yang lebih terjangkau dengan harga Rp11.999.000 untuk RAM 12 GB + penyimpanan 256 GB dan Rp12.999.000 untuk RAM 12 GB + penyimpanan 512 GB.

ASUS Vivobook S 14 OLED (M5406)

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar