ASUS Vivobook S 14 OLED S5406
Smartphone

Bedanya OPPO A3x Vs OPPO A3 Pro 5G, Sangat Signifikan!

OPPO A3x Vs OPPO A3 Pro - Header

Gadgetren – Dibanderol dengan harga yang terpaut sangat jauh, perangkat OPPO A3x dan OPPO A3 Pro 5G sama-sama bisa menjadi pilihan menarik apabila kita memerlukan ponsel dengan bodi tahan banting.

Kedua perangkat tersebut sudah lolos standar militer MIL-STD 810H untuk uji ketahanan terhadap guncangan, mengusung sertifikat bintang lima untuk ketahanan jatuh dari SGS, serta tersertifikasi fitur tahan percikan air dan debu IP54.

Di samping itu, beberapa fitur yang diusung oleh keduanya juga terlihat serupa. OPPO A3x dan OPPO A3 Pro 5G misalnya sama-sama memakai baterai 5.100mAh, teknologi pengisian daya 45W SuperVOOC, hingga layar HD+ (1604 x 720 piksel) berukuran 6,67 inci.

Perbedaan OPPO A3x Vs OPPO A3 Pro 5G

Perlu diingat, OPPO A3x dan OPPO A3 Pro 5G tentunya masih mempunyai berbagai macam perbedaan meski membawa sejumlah kemiripan. Selisih harga dari kedua perangkat tersebut apalagi terhitung sampai Rp2,4 jutaan sehingga bisa dikatakan berbeda kelas.

Bagi kamu yang belum tahu, OPPO A3x hadir untuk menyasar kelas entri dengan banderol harga mulai dari Rp1.599.000. Sementara untuk meminang OPPO A3 Pro 5G, kita perlu mengeluarkan dana sampai Rp3.999.000 yang mana jauh lebih tinggi.

Dengan selisih harga yang tinggi, dapur pacu dari kedua perangkat tersebut menjadi aspek pembeda utamanya. OPPO A3x mengandalkan Qualcomm Snapdragon 6s 4G Gen 1 sementara OPPO A3 Pro 5G memakai MediaTek Dimensity 6300.

Secara teknis, Dimensity 6300 mempunyai kemampuan yang jauh lebih unggul. Kinerjanya sudah terbukti dari perolehan skor AnTuTu dalam uji coba pemakaian yang pernah dilakukan oleh Tim Gadgetren di mana bisa mencapai angka 462.822.

OPPO A3x Vs OPPO A3 Pro - 1

OPPO A3x

Hasil pengujian ini tentu akan menunjukkan kinerja yang lebih tinggi jika dibandingkan Snapdragon 6s 4G Gen 1. Chipset yang digunakan OPPO A3x itu soalnya hanya setara dengan berbagai chipset yang mempunyai skor AnTuTu di kisaran angka 240 ribuan.

Dimensity 6300 di sisi lain juga sudah dilengkapi dengan jaringan 5G. Dukungan ini setidaknya akan memungkinkan akses data pada OPPO A3 Pro 5G berjalan lebih cepat daripada teknologi jaringan 4G yang digunakan oleh Snapdragon 6s 4G Gen 1.

Perbedaan selanjutnya terletak pada konfigurasi memori yang ditawarkan. OPPO A3x hadir dalam tiga varian dengan pilihan 4GB + 64GB, 4GB + 128GB, dan 6GB + 128GB. Jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan OPPO A3 Pro 5G yang tersedia dalam opsi tunggal 8GB + 256GB.

Teknologi penyimpanan yang digunakan oleh kedua perangkat tersebut di sisi lain juga sangat berbeda. OPPO A3x hanya memakai eMMC 5.1 yang secara teknis mempunyai kinerja lebih lambat daripada UFS 2.2 pada OPPO A3 Pro 5G. Hal ini tentunya akan berpengaruh pada kecepatan transfer data dan tingkat respon sistem.

OPPO A3x Vs OPPO A3 Pro - 2

OPPO A3 Pro 5G

Sektor kamera pada kedua perangkat tersebut menjadi pembeda selanjutnya yang perlu diperhatikan. OPPO A3x dan OPPO A3 Pro 5G menggunakan konfigurasi lensa dengan resolusi yang sangat berbeda.

Kamera utama OPPO A3x hanya memakai sebuah lensa beresolusi 8MP dengan sensor flicker sebagai penunjang. Sementara pada OPPO A3 Pro 5G, kita akan menemukan gabungan lensa 50MP dan lensa kedalaman 2MP.

Pada kamera depannya, OPPO A3x pun hanya mengusung lensa beresolusi 5MP. Gambar yang dihasilkan tentu akan lebih rendah ketimbang lensa 8MP yang digunakan pada OPPO A3 Pro 5G.

Mempunyai spesifikasi yang sangat mirip, layar OPPO A3 Pro 5G juga sedikit lebih unggul. Panel yang dipakainya sudah mendukung pengaturan refresh rate hingga 120Hz saat OPPO A3x hanya mampu menangani sampai 90Hz.

Keunggulan OPPO A3 Pro 5G juga terlihat pada teknologi Bluetooth yang digunakan. Jika OPPO A3x hanya dilengkapi dengan versi 5.0, perangkat menengah tersebut mendukung versi 5.3.

Berbekal teknologi Bluetooth yang lebih mutakhir, OPPO A3 Pro 5G memiliki codec Bluetooth yang lebih lengkap. Perangkat tersebut juga mendukung aptX HD dan LDAC selain SBC, AAC, dan aptX seperti OPPO A3x.

Jika sedang mencari perangkat yang mendukung NFC (Near Field Communication) untuk beraktivitas, kita pun hanya akan menjumpainya pada OPPO A3 Pro 5G. OPPO A3x soalnya belum memilikinya.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.