Gadgetren – Melalui handphone menengah terbaru seri Reno10 5G, OPPO Indonesia mengklaim perangkatnya tersebut telah berhasil mencatat angka kenaikan pemesanan lebih dari 50 persen.
Sebelumnya OPPO sendiri telah membuka pemesanan OPPO seri Reno10 5G sejak tanggal 8 sampai 14 Agustus 2023 kemarin dan kini perangkat tersebut telah dijual bebas melalui penjualan perdananya baik pada kanal online maupun offline.
Respon masyarakat yang tinggi terhadap pemesanan OPPO seri Reno10 5G periode tersebut disebut karena beberapa faktor. Salah satunya ialah adanya faktor fitur yang meningkat dibandingkan generasi sebelumnya.
Menurut data internal OPPO disebutkan bahwa keberadaan lensa telephoto pada kamera belakang OPPO seri Reno10 5G menjadi andalan yang dipilih pelanggan untuk meminang handphone tersebut. Selain itu faktor lain yang membuat handphone seri Reno ini diminati ialah pada dukungan pengisian daya cepatnya yang mencapai 100W untuk model tertingginya.
Untuk model paling rendah pun sudah dibekali pengisian cepat yang bisa dibilang sudah cukup untuk mengisi daya dengan waktu yang cukup cepat yakni 67W untuk OPPO Reno10 5G. Sedangkan pengisian daya cepat OPPO Reno10 Pro 5G mencapai 80W.
Pencapaian penjualan pada periode pemesanan untuk OPPO seri Reno10 5G di Indonesia ini pun mendapatkan respon dari petinggi OPPO pusat yakni Billy Zhang selaku Vice President/ Overseas Sales and Service OPPO.
Billy Zhang sendiri telah menyambangi OPPO Reno10 Series 5G Pop Up Store yang berlokasi pada Mall Kelapa Gading 2, Jakarta. Ia secara khusus mendatangi lokasi Pop Up Store untuk produk OPPO seri Reno10 5G sebagai apresiasi kepada tim OPPO dan juga melihat secara langsung antusiasme pelanggan pada penjualan perdana perangkat OPPO seri Reno10 5G di Indonesia.
Billy Zhang menyampaikan bahwa kedatangan pihaknya kali ini untuk kembali melihat bagaimana respon konsumen Indonesia terhadap perangkat OPPO seri Reno10 5G, apalagi setelah laporan dari berbagai firma mengenai penguasaan pasar OPPO di Indonesia, terutama pada kuartal I tahun 2023 yang mencatatkan persentase sebesar 22,9 % dan menjadikan OPPO sebagai pemimpin pasar.
“Potensi yang sangat besar untuk OPPO menguasai market share di Indonesia. Reno10 Series 5G merupakan salah satu strategi kami untuk mendongkrak pasar dengan menyediakan perangkat smartphone yang dapat menyesuaikan kebutuhan dari para penggunanya dengan peningkatan fitur dan teknologi terkini,” tuturnya.
Tinggalkan Komentar