ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Tips dan Trik Handphone

Cara Melihat Daftar Hitam di Perangkat vivo Untuk Mengetahui Kontak yang Diblokir

Cara Melihat Daftar Hitam vivo Header

Gadgetren – Untuk melindungi privasi dan keamanan dari penggunanya, Funtouch OS pada perangkat vivo telah menghadirkan fitur daftar hitam atau Block List.

Dengan hadirnya daftar tersebut, kamu dapat memblokir kontak yang dirasa mengganggu agar tidak bisa melakukan SMS maupun Telepon sama sekali.

Kontak yang dimasukkan pun tidak memiliki batasan bisa dari keluarga, teman, maupun rekan kerja. Pada suatu waktu, adakalanya kamu harus menghubungi kontak yang telah masuk daftar hitam karena suatu hal.

Oleh karena itu kamu harus memulihkannya kembali dari daftar blokir yang mana bisa dilakukan langsung melalui menu daftar hitam yang bisa ditemukan pada aplikasi Contacts.

Cara Melihat Daftar Hitam vivo

  • Buka aplikasi Contacts berikon Telepon di perangkat vivo.
  • Pada halaman Dial, pilih menu More berikon tiga titik di bagian kanan atas.
  • Pilih opsi Block harassing calls.
    vivo - Daftar Hitam - 1
  • Pilih menu Block blocklisted numbers.
    vivo - Daftar Hitam - 2
  • Selanjutnya, kamu dapat melihat nomor kontak yang masuk daftar hitam.
    vivo - Daftar Hitam - 3

Kamu juga dapat memulihkan nomor-nomor kontak yang telah masuk daftar hitam agar bisa dihubungi kembali maupun dikirimkan pesan seperti sedia kala.

Cara Memulihkan Daftar Hitam vivo

  • Pilih dan tahan salah satu nomor kontak dari daftar hitam yang ingin dipulihkan.
  • Pada menu pop-up yang muncul, tekan tombol Delete.
    vivo - Daftar Hitam - 4
  • Selanjutnya, tekan tombol OK pada menu pop-up This number will be removed from the blocklist.
    vivo - Daftar Hitam - 5
  • Nomor yang dipulihkan tersebut dapat kamu telepon dan SMS atau sebaliknya.

Tentunya sebelum memblokir atau memasukkan sebuah nomor kontak ke daftar hitam, sebaiknya kamu pertimbangkan terlebih dulu apakah memang kontak tersebut memang benar-benar mengganggu sehingga tidak perlu repot untuk memulihkannya kembali suatu saat.

Untuk melihat nama dari nomor-nomor kontak tidak dikenal yang tiba-tiba menelepon atau SMS, sebaiknya kamu dapat mencoba aplikasi Getcontact yang tersedia di Google Play Store.

Aplikasi Getcontact akan memberikan informasi nomor kontak berdasarkan nama-nama yang telah disimpan oleh pengguna aplikasi Getcontact lainnya sehingga kamu bisa menghindari pengalaman yang tidak menyenangkan dari nomor kontak yang tercatat mengganggu.

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar