ASUS TUF Gaming FX507
Game Tips dan Trik

Cara Redeem Code di Upoint.id dengan Voucher Free Fire Telkomsel

Redeem Upoint Voucher Telkomsel Header

Gadgetren – Tak hanya menjaring pelanggan dengan iming-iming jaringan luas, Telkomsel pun menghadirkan promo berupa kode voucher yang bisa ditukar beberapa item di dalam permainan Free Fire.

Kamu secara khusus bisa memperoleh kode voucher tersebut setelah berhasil melakukan transaksi pembelian beberapa jenis paket internet maupun pulsa Telkomsel selama periode promo di dalamnya masih berlangsung.

Adapun dalam hal ini, masing-masing jenis paket biasanya memiliki syarat dan ketentuan promo yang berbeda sehingga saya sarankan untuk membaca secara detail pada halaman yang disediakan agar tidak salah paham.

Telkomsel sendiri akan mengirimkan kode voucher berisi item eksklusif Free Fire melalui sebuah SMS bersama dengan tautan halaman penukaran yang bisa kamu gunakan untuk menebus hadiahnya.

Secara umum, kamu salah satunya dapat menukarkan kode tersebut melalui laman redeem code yang tersedia di Upoint.id, yakni sebuah saluran pembelian voucher game maupun layanan digital milik Telkom.

Cara Redeem Code di Upoint.id dengan Voucher Telkomsel

Setelah berhasil memperoleh salinan kode dari Telkomsel, kamu pertama-tama perlu mengetahui nomor ID dari akun Free Fire terlebih dahulu sebagai pengganti alamat dalam bertransaksi.

Bagi yang belum tahu, kamu bisa menemukan ID akun Free Fire melalui aplikasi permainan dengan membuka bagian Profile. Letaknya berada tepat di bawah nama akun pada tab Gallery.

Kamu setelahnya bisa mengunjungi halaman redeem code Upoint.id, kemudian menekan tombol Redeem yang terdapat di bagian atas. Nantinya halaman akan bergulir secara otomatis ke bagian penebusan item.

Apabila formulir penukaran item sudah muncul, isi kolom dengan data yang sesuai. Adapun secara berurutan, kamu perlu memasukkan ID akun Free Fire, kode voucher, dan nomor handphone.

Redeem Upoint Voucher Telkomsel Detail

Jangan lupa untuk selalu mengecek kembali apakah data-data yang kamu tulis sudah benar atau belum. Jika sudah yakin, selanjutnya tinggal mengetuk tombol Redeem di bawah kolom-kolom tersebut.

Item terkait selanjutnya akan terkirim secara otomatis ke akun Free Fire. Namun pada beberapa kasus, kamu perlu mengklaimnya melalui kotak surat (Inbox) yang ada di dalam aplikasi permainan.

Bagaimana jika item tersebut belum masuk? Karena sistem juga bisa mengalami kendala, kamu perlu menunggu beberapa saat hal ini terjadi. Namun jika dirasa waktunya terlalu lama, maka kamu dapat menghubungi pihak Upoint.id melalui telepon ke (021) 1500853 atau email cs@upoint.co.id sebagai solusinya.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar