ASUS TUF Gaming FX507
Tips dan Trik

Cara Membuat Link WhatsApp Agar Bisa Menggunakan Fitur Click to Chat

Cara Membuat Link Whatsapp Header[Ilustrasi Oleh Pixabay]

Gadgetren – Sekarang ini, kita dapat lebih mudah mengirim pesan WhatsApp kepada pengguna lain, meskipun kita tidak menyimpan nomor teleponnya terlebih dahulu. Lalu, bagaimana cara melakukannya?

Beberapa waktu lalu, untuk mempermudah hal ini, WhatsApp secara resmi mengumumkan sebuah fitur baru yang disebut dengan Click to Chat. Dengan menggunakan fitur baru ini, pengguna bisa memulai percakapan di WhatsApp tanpa perlu menyimpan nomor telepon lawan bicaranya.

Yang diperlukan untuk melakukan hal ini, pengguna hanya perlu mengetahui nomor telepon WhatsApp aktif dari lawan bicara tersebut, kemudian mereka bisa membuat sebuah link (tautan) yang bisa digunakan untuk mengirim pesan WhatsApp ke orang yang dimaksud.

Bagaimana Cara Membuat Link WhatsApp Agar Bisa Menggunakan Fitur Click to Chat?

Untuk membuat link Click to Chat WhatsApp pun, sangat mudah untuk dilakukan. Pengguna hanya perlu menggunakan format https://wa.me/ diikuti dengan nomor telepon WhatsApp yang akan dituju.

Namun sebagai catatan, nomor telepon tersebut harus dituliskan sesuai dengan format internasional. Khususnya nomor telepon di Indonesia, pengguna hanya perlu mengganti angka 0 paling depan dengan +62.

Selain itu, penting juga diperhatikan, bahwa pengguna juga perlu menghilangkan tanda hubung (tanda plus atau minus) dan tanda kurung jika sebelumnya nomor yang dicatat menggunakan tanda-tanda tersebut.

Sebagai contohnya, pengguna ingin membuat link untuk nomornya sendiri dengan nomor 081234567890. Maka penggguna hanya perlu mengubah format sebelumnya menjadi URL https://wa.me/6281234567890.

Apa Fungsi Link WhatsApp?

Selain sangat berfungsi ketika kita ingin mengirim pesan WhatsApp tetapi tidak ingin menyimpan nomor orang tersebut, Click to Chat bisa digunakan untuk mempermudah orang lain saat ingin menghubungi kita.

Bingung bagaimana maksudnya? Jadi contoh nyatanya, Click to Chat ini bisa digunakan oleh para penjual sebagai kontaknya. Alih-alih pembeli harus melewati beberapa proses saat akan membeli barang lewat WhatsApp, mereka hanya perlu mengetuk link yang dibuat penjual.

Saat link dibuka oleh pembeli, percakapan WhatsApp mereka secara otomatis akan diarahkan ke penjual, sehingga mereka tidak perlu repot-repot menyimpan nomor dan mencari nomor untuk mengirim pesan.

Menariknya, pengguna WhatsApp pun bisa menambahkan format pesan sesuai yang diinginkan. Misalnya seperti pada kasus jual beli sebelumnya, penjual pun bisa menambahkan format pemesanan barang.

Untuk membuat link dengan format pesan khusus di WhatsApp seperti yang dimaksud sebelumnya, pengguna hanya perlu menambahkan teks dengan kode URL yang sesuai. Atau secara sederhana formatnya akan berubah menjadi https://wa.me/nomor?TeksPesanURL.

Dalam membuat TeskPesanURL, pengguna bisa menggunakan %3A menambahkan untuk tanda titik dua, %0A untuk enter, dan %20 untuk spasi. Sebagai contohnya, penjual bisa menggunakan URL https://wa.me/6281234567890?text=Saya%20tertarik%20untuk%20membeli%20mobil%20Anda untuk mengirim “Saya tertarik untuk membeli mobil Anda” ke 081234567890.

Setelah berhasil membuat link atau URL tersebut, pengguna bisa memakainya sebagai kontak di akun-akun media sosial, akun layanan jual beli online, atau pada iklan digital yang disebarkannya.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Balasan ke Rachel X

1 Komentar