ASUS TUF Gaming FX507
Tips dan Trik

Ikuti Event Free Fire Fruit Tea dan Raih Bundle Keren

Event Free Fire Fruit Tea Header

Gadgetren – Kini Free Fire merupakan salah satu game mobile survival andalan Garena di Indonesia. Bisa dibilang game yang satu ini berhasil dinobatkan menjadi game terbaik di Google Play Store Indonesia tahun 2018 silam.

Dibandingkan dengan PUBG Mobile, pemain dalam Garena Free Fire dapat dengan sangat mudah untuk menembak musuh dari jarak jauh selama target yang terkunci berubah menjadi merah dan musuh dapat ditembak hingga langsung mati.

Selain memang gameplay yang menarik, Garena pun selalu mengadakan event seru untuk menarik minat pemainnya dalam bermain game Free Fire. Dengan kata lain, jumlah pengguna aktif hariannya melebihi PUBG Mobile.

Cara Membeli Crate Spesial Free Fire Open

Menariknya, baru-baru ini Garena sedang menghadirkan event Free Fire Fruit Tea yang dapat memberikan penggunanya hadiah item menarik setiap pembelian Fruit Tea di Indomaret, Alfamart, atau Alfamidi.

Untuk itu, bagi Gadgeter yang penasaran dengan event Free Fire Fruit Tea ini maka dapat melihat tutorialnya sebagai berikut ini.

Redeem Kode di situs Free Fire Fruit Tea

  1. Pertama, Gadgeter dapat mengunjungi Indomaret, Alfamart, atau Alfamidi terdekat
  2. Selanjutnya, Gadgeter dapat melakukan pembelian 2 Fruit Tea 500 ml rasa Apple / Blackcurrant (Indomaret, Alfamart, dan Alfamidi) dan Freeze (khusus Alfamart dan Alfamidi)
  3. Setelah melakukan pembayaran, Gadgeter akan mendapatkan 1 kode unik dalam struk belanja yang dapat ditukar sesuai dengan Loot Crate
  4. Kemudian, Gadgeter bisa mendapatkan Loot Crate dengan masuk ke situs resmi event Free Fire Fruit Tea dan menekan tombol Klaim Hadiah
  5. Setelah ditekan maka Gadgeter akan dihadapkan pada halaman Klaim Hadiah
  6. Selanjutnya, Gadgeter dapat login dengan menggunakan akun Facebook atau VK yang biasa digunakan oleh Gadgeter saat bermain Free Fire
  7. Setelah berhasil login, halaman akan menampilkan pilihan pembelajaan menggunakan Indomaret, Alfamart, atau Alfamidi
  8. Tentu saja pilihan ini tergantung Gadgeter belanja di toko yang mana
  9. Apabila telah ditentukan dan dipilih, Gadgeter cukup memasukkan nomor yang berada distruk dan langsung menekan tombol Tukar Kode
  10. Jika berhasil maka halaman akan menampilkan kotak dialog bahwa Redeem Sukses

Free Fire Fruit Tea IndomaretIndomaret

Free Fire Fruit Tea AlfamartAlfamart

Ambil hadiah di game Free Fire

  1. Pertama, Gadgeter dapat masuk ke game Free Fire
  2. Pada halaman utama Free Fire, Gadgeter dapat langsung membuka menu Mail yang berlambang amplop
  3. Pada menu Mail, Gadgeter akan menemukan hadiah item yang merupakan hasil redeem dari pembelian Fruit Tea tadi
  4. Setelah hadiah dipilih, Gadgeter dapat menekan tombol Claim. Namun apabila Gadgeter memiliki banyak hadiah maka dapat langsung menekan tombol Claim All
  5. Kemudian, hadiah akan langsung didapatkan oleh Gadgeter di game Free Fire dan tentunya sudah dapat digunakan untuk karakter yang dimiliki oleh Gadgeter

Free Fire Fruit Tea Game

Sebelum membeli Fruit Tea di ketiga toko ini, Gadgeter perlu mengetahui bahwa Indomaret hanya menyediakan hadiah Elite Mercenaries Loot Crate (Commando & Frontlines). Sedangkan Alfamart dan Alfamidi hanya menyediakan hadiah Beauty and the Beast Loot Crate (Bloody Vase & Bad Dog Warning).

Bagi Gadgeter yang menginginkan hadiah tersebut maka dapat langsung membeli 2 botol Fruit Tea di Indomaret, Alfamart, maupun Alfamidi. Selanjutnya, hanya tinggal mengikuti langkah di atas untuk melakukan redeem hadiah tersebut.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar