ASUS TUF Gaming FX507
Smartphone Tekno

3 HP OPPO Dengan RAM 4 GB Terbaik Tahun 2018

HP OPPO Dengan RAM 4GB Header

Gadgetren – Untuk memikat lebih banyak pengguna, berbagai produsen smartphone mengembangkan perangkat dengan spesifikasi RAM yang cukup besar. Dan hal ini pun juga dilakukan oleh perusahaan OPPO.

Sekilas, RAM (Random Access Memory) merupakan memori acak alias memori penyimpanan yang data-datanya dapat diakses oleh program atau aplikasi tanpa perlu memperdulikan urutan datanya. Dan tidak seperti ROM (Read Only Memory), tipe memori ini biasanya dapat ditulis maupun dibaca.

RAM secara khusus bertugas sebagai memori utama dalam menjaga data atau informasi aktif. Sehingga, semakin besar kapasitas RAM, semakin banyak data aktif yang bisa ditampung, atau secara sederhana semakin banyak proses yang bisa diolah oleh perangkat, seperti multitasking, gaming, dan lainnya.

Untuk itu, OPPO pun melengkapi perangkat smartphone buatannya dengan pilihan kapasitas RAM yang sangat beragam yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna di pasaran. Dan secara khusus untuk perangkat dengan RAM 4 GB, berikut inilah daftarnya.

OPPO F9

HP OPPO Dengan RAM 4GB Header Oppo F9

Smartphone satu ini merupakan generasi terbaru dari seri F OPPO yang tidak hanya mengandalkan kamera namun juga performanya. Perangkat ini dilengkapi dengan chipset MediaTek Helio P60 Octa-core 2.0 GHz dan baterai  berkapasitas 3.500 mAh.

Bagi kamu yang tidak suka dengan layar berponi, perangkat OPPO F9 ini menawarkan poni yang lebih kecil, menyerupai tetesan air yang biasanya disebut dengan waterdrop display. Perangkat ini memiliki varian warna menarik, yang disebut dengan Stary Purple, Twilight Blue, dan Sunrise Red.

Dan yang menjadi salah satu andalannya adalah disektor kemampuan pengisian dayanya, karena telah dilengkapi dengan teknologi VOOC fast charging yang di teknologi terbarunya diklaim bisa mengisi daya selama lima menit untuk panggilan telepon selama 2 jam.

Untuk membeli perangkat ini, kamu bisa menyiapkan dana sebesar Rp 4.299.000 khususnya untuk perangkat dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB.

OPPO F7

HP OPPO Dengan RAM 4GB OPPO F7

Generasi pendahulu OPPO F9 ini juga cukup layak dilirik, apalagi bagi kamu yang sedang mencari ponsel dengan kapasitas RAM memadai.  Selain itu pun, perangkat OPPO F7 ini juga telah menggunakan chipset yang sama dengan OPPO F9.

Cukup berbeda dengan penerusnya, perangkat ini sangat cocok bagi kamu yang suka dengan notch alias poni yang kekinian, yang disematkan pada layar berukuran 6.23 inci yang digunakannya. Selain itu pun, perangkat ini juga mengandalkan sektor fotografi.

Menariknya, perangkat ini dijual dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan OPPO F9 untuk saat ini, dengan banderol harga Rp 3.499.000.

OPPO A7

HP OPPO Dengan RAM 4GB - OPPO A7

Perangkat satu ini sangat cocok bagi kamu yang punya dana terbatas tapi menginginkan OPPO F9. Hal ini karena perangkat OPPO A7 ini memiliki desain yang cukup mirip dengan perangkat OPPO F9 terutama di bagian penempatan sensor dan kamera, serta bentuk poninya.

Berbeda dengan perangkat OPPO F7 dan OPPO F9, perangkat ini masih menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 450, namun memiliki baterai yang lebih besar, yakni baterai berkapasitas 4.230 mAh.

Perangkat ini dibanderol dengan harga Rp 3.299.000, yang notabene paling murah jika dibandingkan dengan OPPO seri F, baik itu F7 maupun F9.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar