ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita

Bukan Samsung dan Apple, Inilah Smartphone dengan Performa Terbaik di Dunia Versi AnTuTu

HTC U11 Header

Pada awal 2017 silam, iPhone 7 Plus masih menjadi raja smartphone tercepat versi AnTuTu. Namun ternyata AnTuTu baru saja merilis laporan daftar 10 smartphone dengan performa terbaik di bulan Mei 2017.

Hasilnya HTC U11 menjadi pemenangnya dengan skor AnTuTu yang mencapai 180.079 poin berhasil menyingkirkan iPhone 7 Plus dengan skor 174.299 poin. Sementara itu, Xiaomi Mi6 harus rela berada di posisi ketiga dengan skor 172.494 poin.

Samsung Galaxy S8 berhasil menduduki peringkat keempat dengan skor 172.368 poin dan Samsung Galaxy S8+ menempati peringkat kelima dengan skor yang mencapai 172.359 poin.

AnTuTu HTC U11 copy

Saudara iPhone 7 Plus, yakni iPhone 7 harus rela berada di peringkat keenam yang turun drastis dari bulan sebelumnya. Sementara itu, smartphone yang hadir tahun 2016, seperti OnePlus 3T, OnePlus 3, LeEco Le Pro3, LeEco Le Max 2.

Dengan skor ini membuktikan bahwa HTC mampu menciptakan smartphone flagship yang berkualitas dan bertenaga. Selain itu, HTC U11 masih menjadi smartphone dengan kamera terbaik hingga saat ini.

[Sumber : GSMArena]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar