ASUS TUF Gaming FX507
Berita

Inilah Tanggal Resmi Peluncuran LG G6

lg-g4-header

Setelah beberapa waktu meluncurkan smartphone kelas atas V20, di Indonesia, LG akan meluncurkan smartphone flagship terbarunya yang bernama G6 di ajang MWC 2017.

Dikabarkan LG G6 akan hadir pada tanggal 26 Februari 2017 jam 12 Waktu Barcelona. Dalam undangan yang diluncurkan LG di internet terlihat tulisan “See More, Play More” yang diperkirakan mengandung arti spesifikasi hardware dan fitur smartphone ini akan meningkat dari sebelumnya, seperti layarnya besar dan kapasitas baterainya yang menjadi besar.

Selain itu, LG G6 tidak akan memiliki desain modular seperti G5 dan akan kokoh menggunakan bahan kaca serta logom. Smartphone ini juga tetap mempertahankan jack audio 3,5 mm. Layarnya akan memiliki lebar 5,7 inci dengan resolusi 2.880 x 1440 piksel dan aspect ratio yang mencapai 18 : 9.

Tahan terhadap air akan menjadi salah satu fitur andalan smartphone yang satu ini. Tentunya LG G6 ini akan memiliki sesuatu yang berbeda dan baru dibandingkan G5. Untuk itu, kita tunggu saja kehadirannya bulan depan.

[Sumber : GSMArena]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar