ASUS TUF Gaming FX507
Berita

OPPO R6091 akan hadir dengan Kamera Depan 16 MP dan RAM 4 GB

Kini OPPO telah menjadi vendor smartphone nomor 1 Tiongkok dan nomor 2 Indonesia. Bisa dibilang smartphone OPPO yang dijual di Indonesia ini ramai diminati oleh berbagai orang.

Nah, hari ini telah muncul bocoran spesifikasi hardware dari OPPO R6091 di situs GFXBench. Terlihat smartphone yang satu ini dibekali prosesor MediaTek MT6750T Octa-core, RAM 4 GB, dan penyimpanan internal 32 GB.

Untuk layarnya memiliki lebar 5,5 inci yang beresolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel). Dari sektor kameranya, smartphone yang satu ini akan dilengkapi kamera depan 16 MP dan kamera belakang 12 MP.

Sementara itu, sistem operasi Android 6.0 Marshmallow akan berjalan dalam OPPO R6091. Sayangnya belum ada bocoran informasi mengenai harga dan waktu peluncuran dari produk yang satu ini.

[Sumber : GSMArena]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar