ASUS TUF Gaming FX507
PC Tekno

ASUSPRO A4110 – PC AiO Harga Terjangkau Untuk Meningkatkan Efisiensi

Harga ASUSPRO A4110

GADGETREN – ASUS telah merilis sebuah komputer All-in-One (AiO) untuk memenuhi kebutuhan komputasi di dunia usaha, yakni ASUSPRO A4110.

Dengan menghadirkan produk ASUSPRO A4110, pihak ASUS ingin memberikan sebuah komputer AiO entry-level yang fleksibel agar lebih efisien mulai dari tempat hingga fungsinya. Oleh karena itu, ASUSPRO A4110 cocok bagi yang ingin mulai mengadopsi atau mencoba komputer AiO.

ASUSPRO A4110 mempunyai layar berukuran 15,6 icnci dengan resolusi HD 1366 x 768 piksel serta terdapat fitur anti-glare yang berfungsi untuk mengurangi pantulan cahaya dari layar agar dapat tetap terlihat jelas. Selain itu juga layar dari ASUSPRO A4110 memiliki fungsi multitouch yang dapat menerima input hingga 10 jari secara bersamaan untuk memberikan respon cepat disetiap sentuhan.

ASUSPRO A4110 Desain

ASUSPRO A4110 ini dijalankan oleh prosesor Intel Celeron N3150 dengan kecepatan hingga 2,08GHz dan RAM 2GB DDR3 yang dapat ditingkatkan lagi menjadi 8GB. Media penyimpanannya menggunakan SATA berkapasitas 500GB dan penyimpanan awan ASUS WebStorage sebesar 32GB yang bisa digunakan selama 3 tahun secara gratis. Spesifikasi tersebut tentunya sudah cukup untuk menjalankan aplikasi perkantoran seperti Microsoft Word, Excel, atau Powerpoint yang merupakan aplikasi wajib untuk bekerja.

ASUSPRO A4110 sudah bisa kamu beli di Indonesia dengan harga Rp 6.499.000 untuk varian yang sudah terpasang sistem operasi Microsoft Windows 10. Kamu juga akan mendapatkan garansi penuh selama 3 tahun untuk menjaga terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.

Harga ASUSPRO A4110 & Spesifikasi

ProsesorIntel Celeron N3150 (2M Cache, 2.08 GHz)
Sistem OperasiDOS / Windows 10
RAM2GB up to 8GB
Penyimpanan500GB SATA
Kartu GrafisIntel HD Graphics
I/O2x USB 2.0
2x USB 3.0
1x 6-in-1 Card Reader
1x Headphone
1x Microphone
1x HDMI-Out
1x D-Sub-ut
1x RJ45 LAN
2x COM Port
1x DC-in
AksesorisKeyboard, Mouse, AC Adaptor
HargaRp 6.099.000 / Rp 6.499.000

Tentang penulis

Fauzi Rasyad

Editor Gadgetren yang telah berkecimpung sebagai penulis seputar teknologi sejak tahun 2015. Dunia komputer hingga smartphone sudah cukup lama ia geluti karena memang tertarik melihat perkembangan teknologi yang semakin canggih dari tahun ke tahun.

Tinggalkan Komentar