[Sumber gambar : Hi-Tech Mail]
Sebentar lagi CES 2017 Las Vegas akan mulai pada bulan Januari 2017. Dalam menyambut ajang tersebut, vendor Tiongkok ZTE tengah mempersiapkan smartphone kelas menengah andalannya yang bernama ZTE Blade V8.
Rencananya smartphone ini akan diperkenalkan ZTE pada tanggal 5 Januari 2017 di ajang CES 2017 Las Vegas. ZTE Blade V8 memiliki fitur unggulan dual-camera dengan konfigurasi 13 MP untuk mendapatkan objek yang bagus + 2 MP untuk mendapatkan kedalaman gambar sehingga dapat menghasilkan foto bokeh (efek blur pada background) dengan maksimal.
[Sumber gambar : Hi-Tech Mail]
Sementara itu kamera depannya memiliki resolusi 13 MP yang tentu saja sudah dapat menghasilkan foto selfie dengan baik. Untuk layarnya memiliki lebar 5,2 inci yang beresolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel) dan menggunakan kaca lengkung 2,5D.
Dari sisi hardware, ZTE Blade V8 telah dilengkapi dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 435 Octa-core, RAM 3 GB, dan penyimpanan internal 32 GB. Menariknya, sistem operasi Android 7.0 Nougat dengan tampilan antar muka MiFavor UI 4.0 akan berjalan dalam smartphone yang satu ini.
Meskipun bocoran harganya belum muncul, namun banyak yang memperkirakan bahwa ZTE Blade V8 akan dibanderol dengan harga yang mencapai US$ 399 atau sekitar Rp5,39 juta.
Bagaimana menurut Gadgeter? Apakah perkiraan harga ini termasuk mahal?
[Sumber : GSMArena]
Tinggalkan Komentar