Harga Alcatel Shine Lite
Alcatel Shine Lite pertama kali diluncurkan pada ajang IFA 2016 dan langsung menarik perhatian. Desainnya terlihat stylish dan elegan dalam balutan bodi metal. Ditambah lagi finishing lapisan anti gores Dragontrail Glass dengan kaca layar 2,5D Curved Glass pada layar dan juga bodi belakangnya.
Alcatel Shine Lite masuk di pasar smartphone menengah dengan membawa audio berkualitas dengan dukungan AWNC8738 Audio Amplifier dan mendukung HD Voice. Tak hanya itu, Alcatel Shine Lite sudah mendukung jaringan 4G-LTE dan memiliki fingerprint sensor. Di sisi kamera terdapat kamera utama 16 MP dengan Dual-LED flash dan kamera depan 5 MP untuk selfie dan video call.
Spesifikasi Alcatel Shine Lite terbilang canggih. Smartphone layar 5 inci inimemiliki CPU Quad-core 1,3 GHz ditenagai chipset Mediatek MT6737, RAM 2 GB, dan penyimpanan internal 16 yang bisa ditambah microSD hingga 32 GB. Tak ketinggalan baterai 2.460 mAh yang dapat mencapai waktu bicara hingga 6 jam.
Buat kamu yang menginginkannya, harga Alcatel Shine Lite terbaru diprediksi dibanderol tidak terlalu mahal. Namun, fitur dan spesifikasinya sudah mendukung untuk multitasking dan bermain game.
Harga Alcatel Shine Lite Terbaru
Harga Alcatel Shine Lite di Indonesia belum diketahui secara pasti. Namun,di luar negeri saat ini harganya dibanderol terjangkau, yakni US$ 200 atau sekitar Rp 2,6 juta.
Spesifikasi Alcatel Shine Lite
Layar | IPS 5 inci (720 x 1280) |
Pelindung Layar | Dragontrail Glass (front & back) |
Chipset | Chipset MT6737 |
CPU | Quad-core 1,3GHz CPU |
RAM | 2 GB |
Penyimpanan internal | 16Â GB |
microSD | Ya, hingga 32 GB |
Sistem Operasi | Android 6.0 Marshmallow |
Kamera Utama | 13 MP, Autofocus, dual-LED flash (dual tone flash) |
Kamera Depan | 5 MP, LED flash |
Konektivitas | GSM / HSDPAÂ / HSPA / LTE |
Sensor | Fingerprint, G-sensor, Light , P/L, proximity |
Baterai | 2.460 mAh |
Lainnya | WiFi 802.11b/g/n, Bluetooth 4.2, Micro-USB 2.0, Dual SIM, |
Kelebihan Alcatel Shine Lite
- Layar IPS 5 inci resolusi HD dengan pelindung berlapis Dragontrail Glass di depan dan belakang
- Prosesor cepat dengan Quad-core 1.3GHz, Chip Mediatek MT6737Â yang membuat performa sangat lancar
- RAM 2 GB untuk mendukung kebutuhan multitasking
- Kamera utama 13MP, dual-LED flash (dual tone flash) dan kamera selfie 5 MP untuk hasil foto berkualitas
- Sistem operasi terbaru Android 6.0 Marshmallow yang bekerja sangat optimal
- Sudah mendukung jaringan 4G-LTE dan bisa Dual SIM
- Fingerprint sensor yang cepat untuk keamanan dan lainnya
Kekurangan Alcatel Shine Lite
- Baterai tidak bisa dilepas
- Tidak ada sensor gyroscope
Harga Alcatel Shine Lite  saat ini memang belum diketahui, tetapi tentunya akan sesuai dengan kinerja maupun kemampuan yang ditawarkan. Spesifikasi Alcatel Shine Lite sangat mendukung untuk streaming video, main game, dan browsing dengan nyaman.
Tinggalkan Komentar