ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Smartphone Tekno

Harga Vivo Y55L dan Spesifikasinya per Oktober 2016

Vivo Y55LHarga Vivo Y55L

Vivo Y55L menjadi andalan Vivo untuk melanjutkan kesuksesan di pasar smartphone. Menariknya, meskipun Vivo Y55L ditujukan untuk segmen entry-level, tapi fitur dan performanya terbilang oke. Desainnya pun stylish dengan bodi metal sehingga memberikan kesan premium.

Vivo Y55L mempunyai fitur-fitur canggih, salah satunya Smart Split 2.0 yang menarik perhatian. Fitur ini dapat menampilkan dua aplikasi sekaligus dalam satu layar untuk memudahkan multitasking. Misalnya, kita bisa membalas pesan sambil menonton video dalam waktu bersamaan.

vivo-y55l-header-2

Spesifikasi Vivo Y55L terbilang menarik. Layarnya 5,2 inci dan performanya mengandalkan prosesor Smnapdragon 430 Octa-core 1,4GHz, RAM 2 GB, dan penyimpanan internal 16 GB. Di sektor fotografi ada kamera utama 8 MP dilengkapi LED Flash dan fitur Ultra HD Photos yang menmungkinkan kameranya menghasilkan foto setara 32 MP. Kamera depannya 5 MP berteknologi Scrren Flash untuk selfie di tempat minim cahaya.

Buat kamu yang menginginkannya dipastikan harus bersabar karena smartphone ini belum dipasarkan di Indonesia. Namun, tak perlu khawatir karena harga Vivo Y55L terbaru dipastikan tak terlalu mahal.

Harga Vivo Y55L Terbaru

Harga Vivo Y55L di Indonesia belum diketahui secara pasti, tapi saat ini di India dijual seharga US$ 180 atau sekitar Rp 2,3 juta rupiah. Tentunya harga Vivo Y55L patut diperhitungkan bagi yang menginginkan smartphone dengan harga murah dengan fitur-fitur menarik.

Spesifikasi Vivo Y55L

LayarIPS 5,2 inci (720 x 1280)
Pelindung LayarScratch Resistant, (2,5D Curved Glass)
ChipsetQualcomm Snapdragon 430
CPUQuad-core
RAM2 GB
Penyimpanan internal16 GB
microSDYa, hingga 128 GB
Sistem OperasiAndroid 6.0 Marshmallow
Kamera Utama8 MP, LED Flash, Autofocus
Kamera Depan5 MP,  Scren Flash
KonektivitasGSM / HSDPA / HSPA / LTE
SensorAccelerometer, gyro, proximity, barometer, ambient light
BateraiLi-Ion 2.650 mAh, (Non-Removable)
LainnyaQuick charge, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.1, A-GPS support, microUSB 2.0

Kelebihan Vivo Y55L

  • Desain stylish dengan bodi metal
  • Layar IPS 5,2 inci resolusi HD cukup luas dan nyaman digenggam
  • Chipset Snapdragon 430 didukung RAM 2 GB untuk mendukung multitasking
  • Fitur Smart Split 2.0 yang canggih sehingga bisa membuka dua aplikasi bersamaan dalam satu layar
  • Sudah mendukung jaringan 4G-LTE
  • Kamera utama 8 MP dengan LED Flash dan kamera utama 5 MP berteknologi Screen Flash yang mendukung selfie dan video call
  • Bisa dipasang dua kartu SIM yang aktif bersamaan (Nano SIM dan Micro SIM)

Kekurangan Vivo Y55L

  • Tidak ada fingerprint sensor
  • Baterai tidak bisa dilepas

Harga Vivo Y55L bisa dikatakan sesuai dengan kinerja maupun kemampuan yang ditawarkan. Spesifikasi Vivo Y55L juga sudah sangat menunjang untuk aktivitas sehari-hari dan memudahkan untuk multitasking.

Tinggalkan Komentar