iPhone 7 memang tergolong mahal, tapi tetap jadi incaran para penggila gadget berlogo apel tergigit ini. Saat ini harga iPhone 7 versi tertinggi dengan penyimpanan internal 256 GB dibanderol US$ 849 sekitar Rp 11,1 juta. Namun, ternyata itu bukan harga termahal.
iPhone 7 ‘Black Diamod’ dibuat oleh Gresso, perusahaan ternama yang dikenal suka memodifikasi smartphone kelas atas. Tak tanggung-tanggung harga iPhone 7 ‘Black Diamond’ dijual seharga US$ 500.000 atau Rp 6,5 miliar. Wow!
Mengapa bisa mahal? iPhone 7 ‘Black Diamond’ diubah menjadi super premium dengan taburan 1450 berlian hitam (102 karat) di casing belakangnya. Rangka alaumuniumnya sudah diganti dengan bahan titanium kelas 5 yang sangat kuat. Modifikasi juga dilakukan pada tepian kamera utama dan logo Gresso yang dilapis emas 18 karat seberat 10 gram.
Tak cukup sampai di situ, pada paket iPhone 7 ‘Black Diamond’ disertakan AirPods bertabur 30 berlian hitam. iPhone ini menjadi lebih istimewa lagi karena hanya ada 5 unit di dunia. Butuh waktu 18 jam untuk memodifikasi per unitnya dan semuanya dikerjakan secara hand-made. Keren ya, Gadgeter! Bagaimana, tertarik untuk memilikinya?
[Sumber: phonearena]
Tinggalkan Komentar