ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Aplikasi Berita

Pokemon GO Resmi Hadir di 34 Negara. Kapan Indonesia?

Pokemon Go

Pokemon GO mengawali peluncuran resminya di 3 negara pertama yang terdiri dari Amerika Serikat, Australia, dan Selandia Baru. Meskipun pada awalnya hanya 3 negara resmi, namun Pokemon GO banyak juga dimainkan di berbagai negara seluruh dunia. Negara yang belum resmi diluncurkan Pokemon GO, tidak mengunduhnya dari Google Play Store atau Apple App Store, melainkan melalui situs penyedia aplikasi mentahan untuk sistem operasi Android (APK) atau iOS.

Baca juga :

Selanjutnya, secara bertahap Pokemon GO hadir di benua Eropa dan pertama kali menyambangi negara Jerman. Kemudian, Pokemon GO juga hadir di negara Inggris, Spanyol, Italia, dan Portugal. Menariknya, pada tanggal 16 Juli 2016 secara resmi Nintendo, Pokemon Company, dan Niantic meluncurkan Pokemon GO secara resmi di 26 negara Eropa lainnya.

Negara – negara Eropa terbaru yang mendapatkan Pokemon GO secara resmi ini terdiri dari Belgia, Bulgaria, Kroasia, Siprus, Republik Ceko, Denmark, Estonia, Finlandia, Yunani, Greenland, Hungaria, Islandia, Irlandia, Latvia, Lituania, Luksemburg, Malta, Belanda, Norwegia, Polandia, Rumania, Slowakia, Slovenia, Swedia, and Swiss.

Meskipun ini kabar bahagia, namun pihak Nintendo, Pokemon Company, dan Niantic belum mengumumkan kabar mengenai waktu rilis dari Pokemon GO di benua Asia maupun Indonesia.

Untuk itu, bagi Gadgeter yang ingin menunggu hingga game ini resmi di Google Play Store atau Apple App Store maka dapat menunggu pengumuman dari pihak developer Pokemon GO. Namun jika Gadgeter tidak sabar mungkin dapat mengunjungi laman cara dan link untuk download Pokemon GO di ponsel Android atau iPhone ini.

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar