ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita Smartphone

Xiaomi Mi 5s Akan Hadir Dengan Fingerprint Ultrasonik dan Fitur 3D Touch

Xiaomi Mi 5 header

Selain Xiaomi Mi Note 2, rencananya Xiaomi juga akan merilis smartphone flagship terbaru yang bernama Xiaomi Mi 5s. Kalau Xiaomi Mi 5s ini merupakan penerus atau saudara dekat dari Xiaomi Mi 5.

Nantinya Xiaomi Mi 5s ini akan memiliki desain bodi yang mirip dengan Xiaomi Mi 5, namun memiliki peningkatan hardware dan fitur yang menarik. Salah satu fitur yang akan dibawa Xiaomi Mi 5s adalah 3D Touch yang hampir sama dengan yang dimiliki iPhone 6s.

Selain itu, sensor fingerprint berteknologi ultrasonik akan diaktifkan dan menjadi fitur penting dari smartphone yang satu ini. Sensor fingerprint ini mampu mengenali sidik jari dalam keadaan basah maupun tertutup debu sekali pun karena gelombang ultrasonik dapat mengenali permukaan sidik jari dari penggunanya.

Tak ketinggalan, dua kamera utama dan RAM 6 GB akan disematkan dalam Xiaomi Mi 5s. Selanjutnya, smartphone ini juga akan memiliki layar dengan lebar 5,15 inci yang memiliki resolusi 1920 x 1080 piksel (Full HD).

Rencananya Xiaomi Mi 5s ini akan dirilis pada pertengahan tahun kedua 2016. Untuk itu, kita tunggu saja dalam acara peluncurannya nanti.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar