ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita

BlackBerry PRIV Resmi Dapatkan Update Android Marshmallow

Blackberry PRIV

Bisa dibilang era smartphone dengan sistem operasi Blackberry sudah mulai menurun di dunia. Hal ini terlihat dengan peluncuran dan penjualan smartphone Android pertama Blackberry di dunia, yakni Blackberry PRIV.

Ketika penjualannya, smartphone yang satu ini telah dilengkapi dengan sistem operasi Android versi 5.1.1 Lollipop. Sementara itu, Blackberry menjanjikan akan adanya update sistem operasi ke Android versi 6.0 Marshmallow untuk PRIV.

Kemarin, Blackberry secara resmi telah melaksankan janji Android versi 6.0 Marshmallow terhadap smartphone PRIV. Bisa dibilang cukup banyak fitur yang ditingkatkan pada Android Marshmallow dibandingkan sistem operasi sebelumnya.

Blackberry telah meningkatkan dan membawa fitur-fitur baru dalam Android Marshmallow, seperti keamanan dan privasi, peningkatan kemampuan Blackberry Keyboard, notifikasi yang lebih baik, daya tahan baterai yang lebih baik, peningkatan kemampuan penyimpanan, dan peningkatan fitur kamera yang mampu mengambil video dengan resolusi HD, Full HD, sampai 4K.

Untuk proses update sendiri, nantinya akan muncul notifikasi pada Blackberry PRIV yang menandakan bahwa update Android Marshmallow dapat dilakukan secara OTA (Over-The-Air). Namun apabila pembaca atau penggunanya tidak mendapatkan notifikasi maka dapat melihat cara untuk menampilkan update dengan mengunjungi situs resmi Blackberry.

Dengan adanya update Android Marshmallow ini, Blackberry berharap para pengguna Blackberry PRIV dapat merasakan peningkatan yang signifikan pada smartphone yang dimilikinya.

[via Blog resmi Blackberry]

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar