ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Aksesoris Berita

Razer Turret – Kombinasi Gaming Keyboard dan Mouse Dipangkuanmu

Gambar Razer Turret Featured

Razer telah resmi meluncurkan produk terbaru mereka, Razer Turret, yang sebelumnya telah diperkenalkan pada ajang CES 2015.

Razer Turret ini merupakan gabungan antara keyboard, mouse, dan alas mouse menjadi satu kesatuan perangkat. Desain tersebut diperuntukkan bagi penggunanya yang lebih suka menggunakan televisi dan duduk di sofa.

Nama Turret tersebut merujuk ke desain penyimpanan ketika tidak digunakan atau diisi dayanya memperlihatkan keyboard berdiri dengan mouse di depannya. Cukup menarik dikarenakan memang bentuknya menjadi seperti sebuah menara.

Tentu saja Razer Turret merupakan perangkat wireless atau nirkabel sehingga dapat dihubungkan ke berbagai perangkat seperti komputer maupun console Android milik Razer.

Salah satu kekhawatiran perangkat wireless terletak pada daya tahan baterai penggunaannya. Pihak Razer mengatakan keyboard dapat bertahan hingga sekitar 4 bulan dan untuk mouse selama 40 jam penggunaan aktif.

Harga dari Razer Turret sendiri terbilang cukup ramah dikantong jika dibandingkan dengan lainnya, yakni seharga $160 atau sekitar Rp 2.100.000.

Gambar Razer Turret

[via : TheVerge]

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Fauzi Rasyad

Editor Gadgetren yang telah berkecimpung sebagai penulis seputar teknologi sejak tahun 2015. Dunia komputer hingga smartphone sudah cukup lama ia geluti karena memang tertarik melihat perkembangan teknologi yang semakin canggih dari tahun ke tahun.

Tinggalkan Komentar