ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita

Ternyata Jumlah Pesan yang Dikirimkan Setiap Hari Melalui WhatsApp Mencapai Puluhan Milyar

WhatsApp dan Facebook Messenger

[Sumber gambar : tech]

Di antara banyak aplikasi, Facebook Messenger dan Whatsapp saat ini menjadi dua aplikasi instant messenger terpopuler digunakan. Namun, tahukah berapa jumlah pesan yang dikirimkan setiap hari melalui aplikasi ini ?

CEO Facebook, Mark Zuckerberg dalam konferensi F8 yang berlangsung pada 12 April lalu mengungkapkan sebuah data fantastis. Menurutnya, jika digabungkan pesan yang dikirimkan melalui kedua aplikasi ini mencapai sekitar 60 miliar pesan setiap hari. Angka ini lebih besar tiga kali lipat dibandingkan jumlah pengiriman pesan via SMS yang hanya 20 miliar.

Jumlah pengguna WhatsApp sendiri kini menyentuh angka satu miliar. Tercatat pula pengguna aktif bulanan untuk aplikasi Facebook Messenger telah mencapai 900 juta orang, Angka tersebut meningkat dibandingkan tahun 2015 yang hanya 300 juta orang.

Tak heran cepatnya pertumbuhan pengguna meningkat karena kepraktisan dan fitur lain yang tak dimungkinkan oleh SMS. Misalnya, mengirim pesan suara, gambar, dokumen, bahkan bisa ditautkan dengan aplikasi lain seperti Instagram dan Path.

Jadi, di antara Facebook Messenger dan WhatsApp, aplikasi mana yang lebih sering pembaca gunakan?

[Via phonearena, sumber theverge]

Tinggalkan Komentar